Connect with us

Altcoin News

Mantan Walikota New York Luncurkan Meme Coin, Gak Sampe 30 Menit Langsung Dump!

Published

on

Dunia kripto kembali dibuat tercengang setelah Eric Adams, mantan Wali Kota New York City (2022 sampai 2025), terlibat dalam peluncuran token meme coin yang berakhir dengan dugaan rug pull dalam waktu kurang dari 30 menit.

Token ini bernama NYC Token ($NYC), dilansir dari The Verge,  Adams mengklaim bahwa sebagian dana dari token ini akan digunakan untuk donasi nonprofit, seperti melawan antisemitisme, “anti-Americanism”, dan edukasi blockchain.

Sebelumnya, Adams memang dikenal sebagai tokoh pro kripto dalam lingkungan pemerintahan Amerika Serikat, bahkan selama Adams menjabat sebagai wali kota ia dijuluki “Bitcoin Mayor” karena menerima tiga gaji pertamanya dalam Bitcoin via Coinbase. 

Meskipun begitu, token yang diluncurkan oleh mantan Wali Kota New York ini tidak berjalan begitu mulus. Token NYC miliknya sempat mencapai kapitalisasi pasar $580 juta, namun hanya dalam hitungan menit langsung dump ke sekitar $130 juta hingga akhirnya dalam beberapa jam kemudian turun ke $40 juta.

Tuduhan Rugpull

Pergerakan harga koin $NYC pada Selasa, 14 Januari 2026. Sumber: DEX Screener

Komunitas kripto langsung menuduh Adams melakukan rug pull, di mana likuiditas dihapus untuk mencegah trader menjual aset mereka tanpa kerugian besar.

Data on-chain dari Bubblemaps mengungkapkan bahwa mereka menemukan aktivitas mecurigakan, dimana sebuah dompet kripto yang berkaitan dengan deployer token menarik $2,5 juta likuiditas saat harga puncak.

Estimasi keuntungan bersih dari siklus withdraw → dump → re-add ini diperkirakan mencapai lebih dari $1 juta (sekitar Rp16–17 miliar), dengan beberapa analisa lain di X bahkan menyebut angka total dana yang ditarik mencapai $3,4–3,5 juta USDC.

Menurut Bubblemaps, pola ini sangat mirip dengan kasus $LIBRA yang sempat mengekstrak puluhan juta dolar melalui manipulasi likuiditas serupa.

Baca juga: Presiden Argentina Javier Milei Terjerat Skandal Koin Meme LIBRA

Sementara itu, menghadapi tuduhan rug pull tersebut akun resmi @buynyctoken berdalih bahwa liquidity yang ditarik keluar secara besar-besaran (sekitar $2.5M–$3.5M dalam hitungan menit setelah launch) itu bukan rug pull, melainkan ‘rebalancing‘ oleh para partner mereka karena permintaan pasar yang sangat tinggi (demand-driven). Setelah itu mereka dilaporkan sudah menambahkan kembali liquidity secara bertahap menggunakan mekanisme TWAP (Time-Weighted Average Price) agar pool lebih stabil.

Meskipun begitu, pengguna media sosial masih tidak percaya, bahkan malah memberikan komentar-komentar sarkastik. Seperti: memposting gambar “Our partners” sambil menunjukkan gambar orang-orang mencurigakan atau kartun lucu, hingga menuduh rug pull biasa tapi dibungkus narasi mulia.

Saat ini, NYC Token masih diperdagangkan jauh di bawah harga tertinggi yang pernah dicapai saat peluncuran. Jika terbukti rug pull, ini bisa merusak citra Adams yang sekaligus tokoh publik di mata komunitas kripto.

Bagi dunia kripto, insiden ini menggarisbawahi pentingnya transparansi, tokenomics, dan riset sebelum membeli. Insiden ini juga menambah catatan panjang tokoh-tokoh besar yang meluncurkan token meme coin dan gagal seperti: Melania Trump dengan $MELANIA, Kanye West dengan $YE, Hailey Welch (‘Hawk Tuah Girl’) dengan $HAWK, atau rapper Soulja Boy dengan $SOULJA.

Baca juga: Asal Mula Proof of Reserves (PoR) Dunia Kripto Ternyata Gara-Gara Ini!

Pastikan kamu membeli token kripto terdaftar di resmi di Indonesia di exchange lokal resmi yang mengikuti prosedur yang berlaku seperti Tokocrypto.

Dapatkan potongan 20% biaya trading selamanya dengan masukkan kode: TEMUTOKO saat melakukan pendaftaran Tokocrypto—download aplikasinya dan registrasi di sini!


Investasi dan trading kripto aman hanya di Tokocrypto. Ikuti Google News Tokonews untuk update berita crypto dan download aplikasi trading bitcoin & crypto sekarang!

DISCLAIMER: Investasi aset kripto mengandung risiko tinggi dan segala keputusan investasi yang diambil oleh Anda berdasarkan rekomendasi, riset dan informasi seluruhnya merupakan tanggung jawab Anda. Tidak ada lembaga atau otoritas negara yang bertanggung jawab atas risiko investasi tersebut. Konten ini hanya bersifat informasi bukan ajakan menjual atau membeli

Tokocrypto berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa keuangan.

Trending