Crypto
Hari Ini Harga Bitcoin Turun Sebanyak $800!
Baca juga : Bitcoin Alami Golden Cross Harga BTC Diprediksi Sentuh Rp365 Juta.
Penurunan ini membuat pasar crypto sedikit terguncang, beberapa koin teratas menurun kapitalisasi pasar pun ikut terpengaruh misalnya, Bitcoin Cash (BCH) turun 8% dan EOS turun 12%.
Akibatnya seluruh kapitalisasi pasar crypto yang hanya dibawah $300 di hari sebelumnya telah merosot ke $280 miliar. Dominasi pasar Bitcoin pun telah turun menjadi 63% dari seluruh pasar crypto.
Pada awal tahun ini Bitcoin telah melakukan rally dengan seuluh pasar crypto naik 50%. Altcoin telah mengalami kenaikan yang cukup pesat bahkan lebih baik dari Bitcoin. Harga Bitcoin di pembukaan tahun ini pun telah menyentuh harga $10.000 dan beberapa kali juga sempat turun kembali.
87 dari 100 Aset Crypto Top Alami Kerugian Harian
Penurunan harg BTC telah membuat beberapa crypto teratas mengalami penurunan, tujuh dari 10 cryptocurrency alternatif dengan kapitalisasi pasar terbesar telah membukukan kerugian dalam 24 jam antara 6% dan 8%.
Dilansir dari Cointelegraph, hanya Tezos (XTZ) dan Chainlink (LINK) adalah satu-satunya cryptocurrency terkemuka yang mengungguli BTC pada hari terakhir.
Sementara LINK saat ini turun hampir 3%, XTZ adalah satu-satunya pasar di antara 19 teratas yang membukukan kenaikan 24 jam saat ini naik sebesar 4,2%.
EOS memiliki kinerha yang paling buruk hari ini, crypto tersebut mempertahankan penurunan 11,8% terhadap dolar pada hari terakhir. Melihat pasar crypto secara luas, Fear and Greed Index telah turun dari 59 menjadi 50 sejak 16 Februari, menandakan bahwa pasar mungkin cenderung mengarah ke overselling. Tether treasury mints 60 juta USDT
Alasan Harga Bitcoin Turun
Beberapa analis crypto berspekulasi jika penurunan harga Bitcoin mungkin terkait dengan $60 juta USDT yang baru dicetak sekitar 18 jam lalu.
Penerbitan tersebut berlangsung sekitar satu jam sebelum platform exchange Binance melakukan pemeliharaan yang tidak terjadwal selama 6 jam, kemudian ada juga laporan yang mencatat bahwa Binance menderita kekurangan stablecoin untuk pinjaman margin.
-
Bitcoin News3 days ago
Tren Bitcoin 25-28 November 2024: Bitcoin Koreksi By Hoteliercrypto
-
Market5 days ago
Market Sinyal Harian: Potensi Pergerakan Kripto pada 20 November 2024
-
Market7 days ago
Market Sinyal Harian: Potensi Pergerakan Kripto pada 18 November 2024
-
Event5 days ago
Tokocrypto dan OCBC Luncurkan Kartu Global Debit Spesial