NFT

Donald Trump Rilis Koleksi NFT Pertamanya Harga Rp 1,5 Juta

Published

on

Mantan Presiden AS, Donald Trump merilis koleksi NFT pertamanya di tengah kondisi pasar yang tidak dalam situasi terbaiknya saat ini. Hype dan popularitas berbagai koleksi NFT telah anjlok tahun ini karena bear market yang berkepanjangan mempengaruhi harga berbagai kripto.

Beberapa perusahaan, merek, dan tokoh terkenal mulai melepaskan koleksi NFT mereka satu per satu. Namun, penurunan signifikan baru-baru ini telah mendorong mereka ke sudut karena tidak begitu relevan.

Koleksi Terbatas

Donald Trump merilis koleksi NFT pertamanya. Sumber: Getty Images.

Baca juga: PayPal Bekerja Sama dengan Crypto Wallet, Metamask

Trump baru-baru ini membagikan postingan di Truth Social, sebuah platform media sosial buatannya. Sesuai perincian dari tweet tersebut, “Donald Trump Digital Trading Card Collection” sebagai koleksi NFT resmi pertamanya.

Dia mengindikasikan bahwa kartu digital ini akan menjadi seri edisi terbatas dan akan menampilkan seni kehidupan dan kariernya. Trump juga menegaskan bahwa ini sangat mirip dengan kartu bisbol tetapi jauh lebih seru.

Koleksi aset digital ini hadir tepat selama bulan Desember, dan dia menekankan bahwa itu akan menjadi hadiah Natal yang luar biasa. Banyak yang bahkan berpendapat ini bukan kondisi tepat selama kondisi pasar yang sulit.

Informasi Harga

Donald Trump merilis koleksi NFT pertamanya. Sumber: Getty Images.

Baca juga: The Fed Naikkan Suku Bunga Lagi, Nilai Bitcoin Jatuh

Menurut informasi resmi di collecttrumpcards.com, aset digital mantan Presiden AS ini dicetak menggunakan blockchain Polygon. Alasan Trump memanfaatkan Polygon adalah karena jaringan tersebut “menggambarkan dirinya ramah lingkungan dan netral karbon, yang menjadikannya lebih baik bagi lingkungan.”

Trump mengumumkan marketplace untuk menjual 45.000 total kartu NFT dengan harga US$ 99 atau sekitar Rp 1,5 juta per item. Masing-masing NFT menampilkan gambar Trump sebagai pahlawan super, astronot, sheriff Old West, dan serangkaian tokoh fantastis lainnya.

Pembeli dapat memenangkan hadiah makan malam bersama Donald Trump dan mendapatkan barang koleksi yang bertanda tangan. Setelah trump membuat pengumuman itu, lebih dari 29.000 item telah terjual dan menghasilkan lebih dari US$ 2,8 juta sekitar Rp 43 miliar.

Popular

Exit mobile version