Altcoin News

Mengintip Gaming & Metaverse di Ekosistem Kripto Cardano (ADA)

Published

on

Gaming merupakan salah satu kategori aplikasi desentralistik yang sukses besar berkat sumbangan pengembang dan komunitas. Cardano menciptakan ekosistem gaming dengan kolektibel serta marketplace digital dan perangkat bagi pengembang game.

Pertama, Dracards yang merupakan permainan kartu berdasarkan dunia fantasi. Tujuan utama Dracard adalah membangun ekosistem ekonomi dan komunitas kolektor, pemain serta investor.

Token Dracards adalah FIRE dapat diperoleh melalui permainan atau di-staking untuk imbalan tambahan. Total suplai FIRE adalah 100 juta dengan 60 persen ditujukan bagi imbalan dalam ekosistem game tersebut.

Baca Juga: Begini Tips Menghindari Investasi Berkedok Skema Ponzi

Kedua, Drunken Dragon yaitu permainan pengelolaan tempat makan dengan kolektibel yang dapat diperjualbelikan. Setiap pemain dapat memperoleh kolektibel yang sama dengan yang dapat dibeli secara langsung.

Tujuan game ini adalah mentokenisasi pengalaman gaming untuk bersenang-senang dimana pemain dapat bekerjasama atau bersaing satu sama lain. Drunken Dragon tidak memiliki token seperti game blockchain pada umumnya.

Baca Juga: Dompet Kripto BitKeep V7.0 Hadir dengan Pasar NFT Baru dan Fitur Menarik Lainnya

Ketiga, Cardano Warriors terinspirasi pada era game RPG yang dibuat berdasarkan teknologi 8-bit dan 16-bit. Pemain berawal dengan karakter yang dilengkapi senjata, perisai dan atribut lain berdasarkan NFT yang dimilikinya.

Setiap NFT terkait dengan berbagai aset, termasuk karakter, pulau, senjata dan perlengkapan lain.

Sumber

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Popular

Exit mobile version