Tips & Tricks
5 Game Seru yang Tidak Ada di Play Store, Salah Satunya Bikin Emosi!

Pasti kamu pernah kan merasa bosan dengan game mobile yang itu-itu aja?
Ternyata banyak lho, game mobile yang tidak tersedia di Play Store, tapi tetap seru untuk dimainkan.
Dari gameplay seru hingga tantangan yang bikin greget, berikut adalah 5 game seru yang wajib kamu coba meskipun tidak ada di Play Store.
Daftar Isi
TokoPlay

Game yang satu ini, mungkin terlihat mudah, namun ternyata tidak semudah kelihatannya dan bisa bikin emosi lhoo!
Toko Play adalah mini game berbasis Telegram yang dirancang untuk memberikan pengalaman bermain yang seru sekaligus memberikan kesempatan mendapatkan hadiah menarik, berupa token TKO.
Cara bermainnya, kamu hanya perlu mencocokkan emoji untuk memenangkan poin, dalam waktu yang sudah ditentukan.
Selain itu, game ini juga memiliki tema eksplorasi galaksi, di mana pemain dapat mengumpulkan item dan meningkatkan skor.
Cara untuk bermain TokoPlay cukup mudah kok, berikut langkah-langkahnya!
- Unduh dan Buat Akun Telegram: Pastikan kamu telah memiliki aplikasi Telegram dan membuat akun untuk mengakses TokoPlay.
- Mengakses Bot TokoPlay: Klik tautan berikut untuk langsung menuju bot mini game TokoPlay: https://t.me/tokominigame_bot/tokoplay.
- Pengenalan Game: Setelah mengakses bot, kamu akan diperkenalkan dengan aturan permainan dan bagaimana cara mendapatkan poin.
- Mulai Bermain: Setelah melewati pengenalan dan aturan permainan, kamu bisa mulai bermain dan mengumpulkan poin.
Selain bisa mendapatkan poin dengan cara bermain mencocokan emoji, kamu juga bisa mendapatkan poin dengan mengundang teman.
Yuk, cobain main TokoPlay dan mulai kumpulkan poinnya untuk mendapat hadiah token TKO!
One Piece: Fighting Path
One Piece: Fighting Path menawarkan petualangan seru di dunia One Piece dengan eksplorasi lokasi ikonik dan pertarungan real-time. Kamu bisa menjelajahi area dengan berjalan kaki atau menggunakan kapal, berinteraksi dengan NPC, dan menyelesaikan berbagai misi.
Saat melakukan pertempuran, kamu bisa mengendalikan karakter yang ada di One Piece, dengan mode dua pilihan mode, seperti PvP (Player vs. Player) atau PvE (Player vs. Environment).
Setiap karakter punya serangan spesial ikonik, seperti Luffy dengan Gomu Gomu no Gatling atau Zoro dengan Shishi Sonson-nya. Dengan grafis 3D ciamik dan gameplay yang seru, Fighting Path memberikan pengalaman bermain yang tidak bisa dilewatkan bagi penggemar One Piece.
Game ini tidak ada di play store, karena kebijakan regional dan lisensi distribusi yang membuat game ini tidak dirilis secara global melalui platform seperti Play Store.
Fortnite Battle Royale

Bagi para gamers, pasti kamu kenal dengan game yang satu ini, Fortnite. Game yang dikembangkan oleh Epic Games, di mana 100 pemain bertarung untuk menjadi yang terakhir bertahan.
Ternyata bisa juga dimainkan di perangkat mobile lho!
Meski begitu populer, Fortnite tidak tersedia di Play Store karena perselisihan antara Epic Games dan Google terkait kebijakan komisi. Diman Epic Games menolak membayar komisi 30% yang ditetapkan oleh Google untuk setiap transaksi dalam aplikasi.
Jika kamu ingin mencoba memainkan Fortnite di mobile device kamu, kamu bisa mengunjungi laman resmi mereka di sini.
N.O.V.A 3 Freedom

Game besutan Gameloft ini merupakan game FPS (First-Person Shooter) dengan bumbu sci-fi yang menawarkan pengalaman bermain dinamis dan menarik. Pada game ini, kamu bisa menyelesaikan misi yang ada, baik dalam mode kampanye dengan cerita yang seru maupun mode multiplayer online yang memungkinkanmu bertarung melawan pemain lain secara langsung.
Dengan berbagai senjata futuristik, kendaraan canggih, dan grafis yang memukau, N.O.V.A. 3: Freedom menyajikan pengalaman yang mendalam dan penuh aksi.
Game N.O.V.A 3 Freedom sebenarnya sempat bisa kamu download melalui Play Store, namun ada beberapa masalah yang membuatnya ditarik dan tidak dapat kamu mainkan lagi melalui Play Store.
Sekarang kamu bisa mendownloadnya di website taptap.io.
DC Battle Arena

DC Battle Arena adalah game aksi multiplayer bertema MOBA yang menampilkan pertarungan 3v3 dengan karakter ikonik dari DC Universe.
Setiap karakter memiliki kemampuan unik yang dapat digunakan secara strategis untuk mengalahkan lawan dan menguasai arena.
Game ini sempat ada di Play Store saat versi beta dan terbatas hanya di beberapa wilayah, tetapi tidak berlanjut ke perilisan global penuh atau telah dihapus dari platform.
Jika kamu ingin mencoba memainkan game DC Battle Arena, kamu bisa mencobanya di third party market atau menggunakan link berikut.
Referensi:
-
Bitcoin News3 days ago
Tren Bitcoin 10-14 Februari 2025: Tetap Fokus Balik Modal By Hoteliercrypto
-
Academy4 days ago
Riset Kripto 3-7 Feb 2025: Market Masih Bearish, Ada Tanda Reversal?
-
Market7 days ago
3 Narasi Kripto yang Perlu Diperhatikan pada Minggu Pertama Februari
-
Altcoin News5 days ago
Apa yang Dibeli oleh Crypto Whales Setelah Pasar Anjlok?