Bitcoin News
Bitcoin Tiba-tiba Naik, Apakah Bears akan Mulai Ditinggalkan?
Minggu malam, harga Bitcoin (BTC) telah berhasil membangun pemulihan hingga ke kisaran $43.000 disaat sebelumnya tengah berjuang untuk tidak lebih rendah dari level psikologis, $40.000.
Sebelumnya, pertukaran crypto Huobi mengumumkan bahwa mereka akan memblokir semua pengguna China yang ada pada akhir 2021. Tentunya, itu mengikuti pelarangan baru negara tersebut yang mendalangi penuruan terbaru pasar crypto.
Pengumuman Huobi membuat Bitcoin meluncur ke level terendah intraday $40.808, tetapi pembeli dengan cepat masuk untuk menyelamatkan hari.
Pihak Huobi pun mengatakan:
“Huobi Global secara bertahap akan menghentikan akun pengguna China Daratan yang ada sebelum pukul 24:00 (UTC+8) pada tanggal 31 Desember 2021, dan memastikan keamanan aset pengguna. Kami akan memberi tahu pengguna tentang pengaturan dan detail spesifik melalui pengumuman resmi, email, pesan teks, dll.”
Ini adalah titik baru dari upaya pertukaran ini untuk mengikuti apa yang pemerintah China inginkan sehingga pasar crypto kembali memanas karenanya.
Selain itu, minggu yang bergejolak akan mengakhiri pekan yang dramatis untuk cryptocurrency terkemuka. Pada awal pekan lalu, Bitcoin turun hampir 8% karena krisis utang raksasa properti Evergrande yang menciptakan kepanikan di pasar global.
Baca Juga: Analisa Teknikal 27 SEP BNB, MATIC dan UNI
Setelah kehilangan sebagian besar kerugian pada hari Selasa, Bitcoin jatuh lebih jauh pada hari Jumat kemarin setelah China mengintensifkan tindakan kerasnya pada perdagangan crypto dan industri penambangan crypto lokal.
Menurut data yang disediakan oleh Bybt, cryptocurrency senilai $ 296 juta telah dilikuidasi selama 12 jam terakhir saja.
Secara kasat, penutupan mingguan akan mendasari seberapa hebat upaya beli untuk menekan pengaruh sentimen negatif yang cukup beruntun terhadap pasar crypto.
Menurut Rekt Capital, seorang analis di Twitter, mengatakan bahwa BTC berada di level support bullish. Menurut Cryptoharian, jika BTC bisa bertahan di level ini, maka $50.000 adalah target berikutnya.
Menariknya, banyak tokoh ternama yang masih memandang positif pasar crypto secara keseluruhan, terutama Bitcoin.
Baca Juga : Yuk, Intip Koleksi NFT Art Messi yang Bertajuk ‘Messiverse’
Bagi mereka, crypto utama ini masih terlihat hanya bergerak dalam koreksi saja karena secara fundamental. Dukungan untuk bullish telah lebih dari cukup untuk menerbangkan harga dalam waktu dekat, sebelulm tahun 2021 berakhir. Bagaimana menurut Anda?
-
Event7 days ago
Event Tokocrypto Minggu Ini
-
Bitcoin News7 days ago
Prediksi Bitcoin Hari Ini: VanEck Optimis BTC Capai $180.000
-
Academy7 days ago
Riset Mingguan Kripto 11-15 Nov: Bitcoin ATH, Sektor Apa yang Perlu Dipantau?
-
Market4 days ago
Market Sinyal Harian: Potensi Pergerakan Kripto pada 18 November 2024