Connect with us

Market

Market Sinyal Kripto: Analisis Teknikal dan Peluang 20 Oktober 2025

Bianda Ludwianto

Published

on

Market Sinyal Harian. SUmber: Tokocrypto.

Tokocrypto menghadirkan Market Sinyal Harian Kripto yang berisi analisis mendalam dan rekomendasi strategi perdagangan untuk hari Senin, 20 Oktober 2025. Dalam edisi kali ini, fokus tertuju pada tiga aset kripto yang menunjukkan potensi pergerakan harga yang signifikan.

Informasi ini disusun berdasarkan data pasar terkini dan indikator teknikal, guna membantu para trader mengambil keputusan yang lebih tepat di tengah dinamika pasar kripto yang terus berubah.

Topik Penting dan Dampaknya terhadap Pasar Kripto

  1. Raksasa Teknologi Tiongkok Tunda Proyek Stablecoin di Hong Kong
    • Perusahaan besar seperti Alibaba’s Ant Group dan JD.com menghentikan sementara rencana peluncuran stablecoin di Hong Kong setelah regulator menyuarakan kekhawatiran terhadap mata uang yang dikendalikan secara privat.
      Sentimen: Negatif – tekanan regulasi terhadap proyek stablecoin swasta.
  2. Trump & Xi Bertemu Akhir Oktober di KTT APEC Korea Selatan
    • Presiden Donald Trump memastikan akan bertemu Presiden Xi Jinping pada 31 Oktober di APEC Summit Korea Selatan untuk membahas kerja sama perdagangan. Setelah pernyataannya, Bitcoin naik 2%.
      Sentimen: Bullish makro – potensi meredanya ketegangan AS–China.
      Token terdampak: $BTC, $ETH.
  3. Tether Cetak Tambahan $1 Miliar USDT
    • Tether kembali mencetak 1 miliar USDT, meningkatkan total suplai pasar stablecoin utama ini. Aksi ini biasanya mendahului peningkatan likuiditas pasar kripto.
      Sentimen: Bullish jangka pendek – peningkatan likuiditas on-chain.
      Token terdampak: $USDT, $BTC, $ETH.
  4. FSA Jepang Akan Izinkan Bank Menyimpan Bitcoin dan Operasikan Bursa Kripto
    • Otoritas Keuangan Jepang (Financial Services Agency) berencana mengizinkan bank untuk menyimpan Bitcoin dan menjalankan bursa kripto. Langkah ini menandai integrasi besar antara keuangan tradisional dan aset digital di Jepang.
      Sentimen: Bullish – dorongan regulasi positif dan adopsi institusional.
      Token terdampak: $BTC, $ETH, proyek berbasis Jepang.
  5. Probabilitas Pemangkasan Suku Bunga AS Mencapai 100%
    • Berdasarkan data CME FedWatch, terdapat 100% probabilitas pemangkasan suku bunga pada pertemuan FOMC tanggal 29 Oktober 2025, dengan waktu tersisa 10 hari menuju pengumuman resmi.
      Token terdampak: $BTC, $ETH, aset berisiko tinggi (altcoin).
  6. Forward Industries Kini Kuasai 34% dari Cadangan Solana
    • Forward Industries kini memiliki 34% dari $SOL yang disimpan dalam Strategic Solana Reserve, menandai konsolidasi besar kepemilikan institusional pada jaringan Solana.
      Token terdampak: $SOL, $JTO.

Pastikan untuk selalu melakukan analisis secara keseluruhan sebelum mengambil keputusan perdagangan atau trading.

TRUMP/USDT (🔼 +3.59%)

TRUMP
TRUMP
  • Entry: $5.821
  • Stop Loss: $5.727
  • Take Profit: $6.032

A2Z/USDT (1H) menampilkan pola breakout pullback yang cukup rapi. harga baru saja menembus area resistance lama dan kini mencoba menguji ulang level entry $0.00387 sebagai support baru.

Lonjakan volume yang signifikan mengindikasikan dorongan beli yang kuat, sementara MACD masih mempertahankan momentum positif, dan RSI 58 menunjukkan tenaga beli masih dalam zona aman tanpa tanda jenuh beli. Target kenaikan ke area take profit $0.00421 terbuka lebar apabila harga mampu bertahan di atas support utama $0.00368.

PUMP/USDT (🔼 +4.77%)

Token PUMP. Sumber: Decrypt.
Token PUMP. Sumber: Decrypt.
  • Entry: $0.003947
  • Stop Loss: $0.003869
  • Take Profit: $0.004136

HUMA/USDT (1H) sedang memperlihatkan fase retest setelah koreksi singkat di area support $0.0293, di mana harga kini mencoba mengumpulkan tenaga untuk melanjutkan pergerakan naik. Terlihat adanya bullish divergence halus antara harga dan indikator MACD, yang menunjukkan potensi pergeseran momentum dari jual ke beli.

Sementara itu, RSI di level 42 mulai membentuk pijakan baru, menandakan ruang kenaikan masih cukup luas sebelum memasuki zona jenuh beli. Selama harga mampu bertahan di atas $0.0290, peluang menuju take profit $0.0299 masih terbuka.

EDU/USDT (🔼 +10.32%)

Ilustrasi aset kripto Open Campus (EDU). Sumber: Myforex.
Ilustrasi aset kripto Open Campus (EDU). Sumber: Myforex.
  • Entry: $0.1563
  • Stop Loss: $0.1480
  • Take Profit: $0.1725

YGG/USDT (1H) menunjukkan fase cooling down setelah lonjakan harga tajam, di mana harga kini sedang mencoba menemukan keseimbangan baru di area entry $0.1642. Terlihat bahwa volume sempat meledak, menandakan adanya minat beli besar yang kemudian mulai mereda, namun belum sepenuhnya hilang.

Indikator RSI bertahan di kisaran 50, menandakan momentum masih netral dan siap berbalik arah jika dorongan beli kembali muncul. Sementara itu, MACD mulai mendekati sinyal cross up yang bisa menjadi pemicu kenaikan lanjutan menuju take profit $0.1761.


Investasi dan trading kripto aman hanya di Tokocrypto. Ikuti Google News Tokonews untuk update berita crypto dan download aplikasi trading bitcoin & crypto sekaran

DISCLAIMER: Investasi aset kripto mengandung risiko tinggi dan segala keputusan investasi yang diambil oleh Anda berdasarkan rekomendasi, riset dan informasi seluruhnya merupakan tanggung jawab Anda. Tidak ada lembaga atau otoritas negara yang bertanggung jawab atas risiko investasi tersebut. Konten ini hanya bersifat informasi bukan ajakan menjual atau membeli

Tokocrypto berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa keuangan.

Trending