Bitcoin News
2 Tokoh Ini Percaya Bitcoin Lebih Baik dari Emas!

Lagi, perdebatan sengit antara Bitcoin dan emas kembali mencuat. Mengingat Bitcoin baru-baru ini rally meninggalkan posisi terendahnya dan diharapkan akan bergerak melaju ke tingkat yang lebih tinggi lagi.
Menurut beberapa laporan, bahkan analis JP Morgan, Nikolaos Panigirtzoglou menjelaskan bahwa di masa mendatang Bitcoin akan bisa menyaingi emas sebagai aset. Ia juga percaya mata uang crypto nantinya akan lebih berharga dibandingkan dengan hanya dijadikan sebagai penyimpan nilai.
Baca juga: 4 Persamaan Bitcoin dan Emas Sebagai Alat Investasi Masa Kini
Pendapat analis ini juga didasari dengan fakta bahwa Bitcoin memiliki kapitalisasi pasar cukup besar untuk disandingkan dengan jumlah keseluruhan Exchange-Trade FundsEmas dan juga total emas dalam bentuk batangan dan koin yang ada.
Meskipun Bitcoin masih dalam perjalanan panjang untuk bisa benar-benar menyaingi emas, dengan adanya beberapa investor besar dan pengadopsian mata uang crypto, ini cukup untuk mendorong Bitcoin berjalan lebih jauh lagi.
Baca juga: Seberapa Profit Bitcoin Dibandingkan Emas dalam 10 Tahun?
Selain, Nikolaos Panigirtzoglou, Michael Saylor sebagai CEO MicroStrategy juga mengemukakan pendapat bahwa Bitcoin jauh lebih baik dari pada emas.
Dilansir dari wawancara bersama media seputar berita finansial, Real Vision, jutawan tersebut membeberkan bahwa Bitcoin lebih baik daripada emas. Ia juga mengatakan bahwa perusahaannya MicroStrategy akan menyimpan Bitcoin bahkan hingga 100 tahun.
Baca Juga: Yuan Digitan Ampuh Tebas Dominasi Dollar?
Tidak hanya disandingkan dengan emas, CEO ini juga percaya bahwa Bitcoin merupakan sebuah aset jangka panjang dan dapat menjadi penyelamat banyak negara dengan keadaan ekonomi dan mata uang yang sedang runtuh.
-
Bitcoin News5 days ago
Tren Bitcoin 7-11 April 2025: Bitcoin Jump! by Hoteliercrypto
-
Market20 hours ago
Market Sinyal Harian: Peluang Pergerakan Kripto 10 April 2025
-
Market3 days ago
Mengapa Pasar Kripto Naik Saat Ini? Ini Faktor Pendorong Utamanya
-
Altcoin News2 days ago
Standard Chartered: XRP Berpotensi Salip Ethereum pada 2028