Market
Pasar Kripto Kembali Bergeliat Didorong Kemenangan Ripple
Sepekan terakhir para pelaku pasar sempat putus asa dengan situasi market kripto yang terus sideways. Data inflasi AS bulan Juni pun nyaris tidak menggerakkan pasar kripto, tetapi kemenangan Ripple pada hari Kamis (13/7) berhasil mendorong kenaikan harga yang dinantikan cukup lama.
Trader Eksternal Tokocrypto, Fyqieh Fachrur, Efek berita kemenangan Ripple pun mampu mengirim Bitcoin dan aset digital utama lainnya meroket lebih tinggi. Bahkan nilai XRP sempat naik 100% dari US$ 0,47 menjadi US$ 0,87 pada Jumat (14/7) dinihari.
“Nilai Bitcoin juga sempat melesat ke level US$ 31.700 atau sekitar Rp 473 juta tertinggi lebih dari satu tahun. Menilik ke belakang, BTC telah merana di zona level psikologis terkuatnya antara US$ 30.000 dan US$ 31.000 selama tiga minggu terakhir, karena beberapa investor resah atas potensi salah langkah The Fed untuk menekan inflasi dan menunggu katalis harga yang signifikan,” kata Fyqieh.
Perilaku perdagangan Bitcoin yang relatif tenang dalam beberapa minggu terakhir kemungkinan telah menghilangkan motivasi investor jangka pendek atau trader untuk menjual aset mereka. Sementara investor BTC jangka panjang cenderung mempertahankan posisi mereka, berbeda dengan trader yang kurang sabar terhadap fluktuasi harga, sehingga siap untuk melikuidasi aset BTC kapan pun.
Berita kemenangan Ripple atas gugatan SEC pun mengubah sikap investor dan trader. Menurut Glassnode, jumlah pemegang Bitcoin jangka panjang meningkat dengan banyak melakukan akumulasi. Sementara itu, Bitcoin yang dikirim ke bursa kripto terus turun, artinya ada sinyal untuk memegang aset lebih lama.
Di sisi lain, ada perkembangan yang luar biasa untuk ekosistem kripto, SEC telah mengakui aplikasi Bitwise untuk produk ETF Bitcoin spot. Pengakuan SEC atas aplikasi Bitwise ETF Bitcoin spot sangat penting bagi industri kripto karena hal ini membuat potensi ETF Bitcoin yang diatur lebih dekat dengan kenyataan.
Walaupun belum sampai disetujui, langkah tersebut mampu memberi angin segar untuk persetujuan ETF Bitcoin dari institusi lainnya, seperti BlackRock.
Analisis Pergerakan Harga
“Kemenangan XRP membuat pasar aset kripto mengalami bullish dan XRP menjadi top gainer di Tokocrypto dengan kenaikan lebih dari 71% dalam waktu 24 jam dan disusul oleh XLM 56,9%. Pasar kripto pada hari Jumat (14/7) dibuka dengan bullish yang kuat hal ini menandakan bahwa pasar kripto sedang bergairah,” jelas Fyqieh.
Namun, saat ini, kenaikan pasar kripto juga didukung oleh likuidasi besar-besaran dalam perdagangan short. Dalam 24 jam terakhir, total likuidasi mencapai US$ 251 juta, dengan 69.924 trader terlikuidasi di beberapa bursa.
Perdagangan yang paling banyak terkena likuidasi adalah perdagangan Bitcoin, di mana total kerugian trader mencapai US$ 60,67 Juta, diikuti oleh XRP dengan US$ 52,42 Juta, ETH dengan US$ 40,04 Juta USD, dan aset lainnya dengan total US$ 97,87 Juta. Likuidasi ini juga berperan sebagai salah satu faktor yang mendorong pergerakan pasar karena aset trader terjual paksa di pasar derivatif setelah mencapai harga likuidasi mereka.
“Kapitalisasi pasar aset kripto saat ini mengalami kenaikan yang signifikan sebesar 6,73% dalam 16 jam terakhir. Terjadi penambahan total kapitalisasi sebesar US$ 77 miliar. Lonjakan ini telah menyebabkan kenaikan harga yang cukup tinggi bagi altcoin dan Bitcoin,” analisis Fyqieh.
Baca juga: Data CPI AS Bulan Juni Jadi Sinyal Bullish untuk Pasar Kripto dan Bitcoin
Kapitalisasi pasar keseluruhan untuk seluruh aset kripto, termasuk altcoin dan Bitcoin, saat ini mencapai US$ 1,21 triliun. Ini adalah kabar baik karena banyak investor yang mulai berinvestasi di aset kripto setelah kemenangan Ripple Labs dalam kasus yang melibatkan SEC.
Sentimen terkait Bitcoin mengalami perubahan signifikan menuju arah Greed dengan poin sentimen hari ini pada tanggal 14 Juli 2023 mencapai 60, sedangkan indeks Fear and Greed pada hari sebelumnya berada di 56. Poin 60 menunjukkan bahwa pasar saat ini sedang mengalami keadaan greed, tetapi masih dalam batas yang terkontrol. Pada minggu sebelumnya, sentimen Bitcoin berada di kisaran Greed dengan poin 64. Secara keseluruhan, jika melihat sentimen per minggu, penilaian cukup baik dan cenderung bullish (optimis).
1. Bitcoin (BTC)
Dalam situasi ini, harga Bitcoin diprediksi akan mengalami tren bullish setelah berhasil menembus area harga US$ 32.000. Hari ini, Bitcoin sudah mencapai harga US$ 31.700, yang menunjukkan adanya dominasi bullish yang kuat.
Menurut Fyqieh, sebelum pengumuman kemenangan XRP, harga Bitcoin berada di kisaran US$ 30.500 dan langsung melonjak ke US$ 31.700. Bitcoin memiliki potensi untuk terus bergerak menuju level harga US$ 32.000 setelah mendapatkan konfirmasi breakout di atas harga US$ 31.400.
“Jika Bitcoin kembali mencapai harga US$ 31.700, maka kemungkinan besar akan menuju ke level US$ 32.000 dalam waktu singkat. Hal ini sejalan dengan potensi dan sentimen positif yang ada saat ini,” terangnya.
2. Cardano (ADA)
Dalam 24 jam terakhir, Cardano (ADA) mengalami kenaikan harga lebih dari 23% setelah kemenangan XRP dalam kasus yang melibatkan SEC. Kemenangan XRP tersebut mempengaruhi pergerakan pasar aset kripto secara keseluruhan, terutama aset kripto yang dianggap sebagai “security token” oleh SEC.
ADA dan XRP adalah dua aset yang digugat oleh SEC sebagai security token. ADA diprediksi akan mengalami tren bullish dalam waktu dekat, tetapi kemungkinan akan mengalami koreksi kecil untuk mencari pijakan support sebelum melanjutkan tren bullish-nya.
“Dalam jangka waktu dekat, potensi support untuk ADA berada di kisaran harga US$ 0,33, sementara resisten berada di kisaran harga US$ 0,354 dan US$ 0,385 sebagai target harga. Harga US$ 0,385 merupakan level harga sebelum terjadinya gugatan oleh SEC,” ujar Fyqieh.
3. Ripple (XRP)
Baca juga: Harga XRP Naik Lebih 100% Setelah Ripple Menang Lawan SEC
Kemenangan sementara XRP dalam gugatan telah memberikan dampak positif pada pasar aset kripto secara keseluruhan, menyebabkan kenaikan yang signifikan. Dari segi indikator teknikal, XRP saat ini sudah memperlihatkan tanda-tanda overbought berdasarkan indikator RSI dengan skor 81, yang mengindikasikan kemungkinan adanya koreksi kecil.
Dengan menggunakan Fibonacci Retracement, dapat ditemukan area support di sekitar US$ 0,758 dan US$ 0,7 sebagai level support yang potensial. Dalam hal sentimen, XRP mengalami sentimen yang kuat dengan kenaikan lebih dari 80% dalam satu hari.
Menurut pandangan pribadi, target harga terdekat XRP dalam seminggu ke depan adalah US$ 0,93. Namun, perlu diingat bahwa sentimen yang baik tidak selalu menjamin kenaikan harga aset kripto. Faktor lain yang perlu dipertimbangkan adalah FOMO (Fear of Missing Out) yang dapat mempengaruhi pergerakan pasar,” pungkas Fyqieh.
Pastikan kamu hanya melakukan investasi dan trading kripto di platform terpercaya, seperti Tokocrypto. Dengan berbagai fitur yang mumpuni serta ekosistem yang luas, trading kripto jadi lebih mudah.
DISCLAIMER: Artikel ini bersifat informasi dan bukan merupakan tawaran atau ajakan untuk menjual dan membeli aset kripto apapun. Perdagangan aset kripto merupakan aktivitas beresiko tinggi. Harga aset kripto bersifat fluktuatif, di mana harga dapat berubah secara signifikan dari waktu ke waktu dan Tokocrypto tidak bertanggung jawab atas perubahan fluktuasi dari nilai tukar aset kripto.
-
Event7 days ago
Event Tokocrypto Minggu Ini
-
Bitcoin News7 days ago
Prediksi Bitcoin Hari Ini: VanEck Optimis BTC Capai $180.000
-
Academy7 days ago
Riset Mingguan Kripto 11-15 Nov: Bitcoin ATH, Sektor Apa yang Perlu Dipantau?
-
Market4 days ago
Market Sinyal Harian: Potensi Pergerakan Kripto pada 18 November 2024