Bitcoin News
Tren Bitcoin 13-17 Januari 2025: Kapan TP? By Hoteliercrypto
Artikel analisa tren Bitcoin (BTC) ini hasil kolaborasi Tokocrypto dengan Hoteliercrypto.
Terimakasih sudah menantikan tulisan saya, saya terlambat menulis tren minggu ini karena menanti M1 Tiongkok yang seharusnya terbit tanggal 10 Januari 2025, tapi sampai hari ini tanggal 12 Januari pun belum terbit, salah satu follower yang setia mengatakan akan diubah definisinya, jadi saya bedah dulu:
Pada dasarnya perubahan definisi M1 ini merupakan bukti bahwa analisa kita jitu. Kita semua (dan Fed) yang menantikan M1 naik dan dipersembahkan oleh PBOC dengan perubahan. Definis M1 adalah pengakuan kalau Pan Gosheng prihatin kita tahu Tiongkok akan mengedarkan uang stimulus baru yang akan melemahkan Yuan.
Jadi sudah pasti stimulusnya besar tapi dibungkus perubahan definis M1 yang sebelumnya tidak termasik deposito pribadi dan perusahaan, namun sekarang dimasukan ke M1 atas alasan transfer deposito tak perlu dicairkan dulu sehingga deposito dianggap kedalah cash/tunai yang dengan itu definis M1 diperluas.
Mau apa Tiongkok? Mau nutup-nutupin besarnya stimulus agar tidak diamuk rakyat karena Yuan akan devaluasi melemah nilainya ke bawah 7 per dollar kan? Kita tahu trik ini duluan. Bitcoin akan naik saat M1 diumumkan, kapan? Nah itu saya belum terima Wechat dari Gubernur PBOC Pan Gosheng.
Daftar Isi
Bahas Data Minggu Lalu
Mari kita bahas dulu data minggu lalu, Factory order minus, prediksi saya naik actualnya minus 🤣, Jolts naik sesuai prediksi, ADP ambles, prediksi saya naik actualnya ambles 🤣, Claim data turun prediksi saya naik, actualnya turun 🤣 dan Non Farming payroll naik, sesuai prediksi.
Nah saya yakin Trada sudah mulai mengerti alur tipu-tipu data, dengan data yang di manipulasi kita tahu dimana salah dan letak manipulasinya tapi tanpa data, sudah pasti salah analisanya.
Data Minggu Depan
Mari kita bedah data minggu depan:
Senin, 13 Januari 2025
Tak ada data penting
Sabtu woles berakhir hijau sudah benar, minggu curi start dan senin hijau, kira-kira begini candle hari Senin:
Selasa, 14 Januari 2025
20.30 WITA: PPI AS
Biasanya PPI terbit setelah CPI, tapi kali ini berbeda, PPI terbit sebelum CPI why, ya?
Jika saya beli Indomie lalu harga beras naik itu CPI, jika Pabrik Indomie beli bahan baku Indomie seperti tepung lalu naik harganya itu PPI.
CPI adalah inflasi ke konsumen, sedangkan PPI adalah Inflasi ke produsen (PPI).
Apakah mungkin harga pabrik ga naik tapi harga eceran naik? itu sebabnya Presiden Biden mengatakan, Korporasi jangan serakah, turunkan harga barang sekarang juga. Tapi yang namanya bisnis kalau bisa dijual lebih mahal dan laku kenapa harus turun harganya, rakyat sudah biasa.
Bisnis kan artinya mencari keuntungan sebesar-besarnya, swasta nyari duit bukan nyari pahala dengan sedekah. Soal kemiskinan itu urusan negara bukan swasta karena swasta sudah bayar pajak. Begitu kira-kira keadaan di AS.
Jadi PPI naik adalah bagus untuk Bitcoin karena artinya inflasinya naik, jika PPI naik apalagi CPInya.
Kira-kira Candle hari Selasa begini:
PPI memang naik, dan seharusnya jika inflasi naik maka Bitcoin naik, karena Bitcoin adalah inflation hedge. Berdasarkan pengalaman saya, Market Maker selalu ngerjain pasar saat sebelum kenaikan besar. Karena Bitcoin sudah didominasi oleh ETF, geraknya dapat dikontrol oleh AM, tetapi fundamentalnya tetap mengikuti inflasi kenapa? Karena Bitcoin bukan Ponzi.
Rabu, 15 Januari 2025
20.30 WITA: CPI AS
Inflasi AS saya prediksi naik. Alasanya sederhana:
Pabrik sepi (Factory order + Durable Good order minus), Jumlah Lowongan naik (Jolts), jumlah pegawai swasta turun (ADP), Jumlah Pengangguran turun (Claim data) dan Jumlah pegawai total naik (NFP) ditambah PPI naik.
Tersirat data itu tak connect, tetapi yang pasti adalah jumlah edar uang bertambah (M2 Supply). Kalau tidak bertambah maka Nasdaq dan S&P tak akan naik, alasannya karena Pabrik sepi, pegawai swasta turun, karena DXY naik, ke 109, pasar tak mampu membeli barang buatan AS dengan kemampuan mata uang lokal.
Ingat, kita ada di instrumen pasar kaget, Makanan Bitcoin memang inflasi, dan namun penguasaan Bitcoin yang tidak merata dan dikuasai Asset Management dapat menggerakkan candle hanya dengan sentuhan jual 350-2000 Koin BTC.
Memang nista banget, tetapi prosesnya memang begini, makanya saya terus menggaungkan, belum perlu untuk setia kepada Bitcoin karena perlu bear market berulang-ulang agar penyerapan Bitcoin merata. Setia bukanlah beli dan lupakan, setia adalah beli setiap -50% dan TP setiap +100%, kenapa? Agar tambah banyak koinnya Bambang, jangan Saylor ditiru
Karena itu saya prediksi Bitcoin akan pump and dump saat rilis data CPI, karena CPI naik artinya FOMC cenderung tidak potong alias Pause/Jeda.
Kira kira begini candlenya:
Kamis, 16 Januari 2025
20.30 WITA: Retail sales
Retail sales adalah data belanja masyarakat, di AS belanja Masyarakat dibagi dua 60% kartu dan 40% tunai, yang tunai lupakan karena tak bisa dilacak, yang 60% dianalisa oleh bank. Retail sales menunjukkan kemampuan belanka masyrakat tetapi formulanya adalah formula yang digunakan saat ekonomi normal baik.
Jika saya beli burger tahun lalu harganya 10$, lalu tahun ini harganya naik jadi 13$ maka retail sales naik, tetapi retail sales tidak menjelaskan jumlah burger yang terjual, itu sebabnya Factory order minus, dan PMI jatuh, karena memang sejatinya perusahaan itu tidak bertambah profitnya namun berkurang, buktinya adalah pengajuan perusahaan pailit di AS naik tajam dan terbesar sepanjang sejarah
Retail sales akan dilaporkan tetap naik, dan DXY naik, dasar dari kenaikam DXY bukanlah permintaan dollar yang naik karena ekonomi naik namun karena permintaan hutang dalam denominasi dollar naik. Jadi DXY masih akan naik, karena hutang naik, dan minyak naik, saya prediksi hingga 113.
Kira-kira begini candle hari Kamis:
Retail sales memang akan naik, tetapi kenaikan itu tidak dibarengi dengan keuntungan perusahan yang naik, itulah yang menyebabkan walau DXY naik, Bitcoin tidak turun dalam, karena Bitcoin tahu bahwa retail sales tidak mencerminkan keadaan lapangan aslinya.
Jumat, 17 Januari 2025
20.30 WITA: Housing starts
Data yang selalu saya bedah adalah Pekerjaan, Pengangguran, Perumahan dan Percetakan, itulah komponen inflasi makanan Bitcoin, maka jika data perumahan naik maka Bitcoin naik karena dari naiknya harga rumah itu uang dicetak, dari KPR yang dicicil sampai mati itu mata uang Baht Thailand menguat.
Jika Housing Starts naik maka DXY naik, tetapi ini adalah hutang, hutang naik memang memastikan DXY naik, tetapi hutang juga memastikan harga rumah terus naik yang ujungnya adalah inflasi akan naik. Apakah kita akan pernah kembali ke bekal SD kita yang hanya 500 Baht? Never.
Kira-kira begini Candle hari Jumat:
Terimakasih sudah membaca karangan saya, ini semua hanyalah cerita belaka, tak ada hubunganya dengan investasi apalagi nasehat beli, tetap anggap ini sebagai film-film barat yang selalu menjelek-jelekan Rusia dan Timur Tengah serta menjadikan AS sebagau Captai kebaikan.
Percayalah hidup kita tetap begini-begini saja apapun yang terjadi diluar dunia sana. Tetap lakukan analisa sendiri dan jangan menjadikan saya acuan beli dan jual.
Baca juga: Analis Prediksi Harga Bitcoin, Ethereum, dan Solana pada 2025
Pastikan kamu hanya melakukan investasi dan trading kripto di platform terpercaya, seperti Tokocrypto. Dengan berbagai fitur yang mumpuni serta ekosistem yang luas, trading kripto jadi lebih mudah.
DISCLAIMER: Setiap keputusan investasi adalah tanggung jawab pribadi Anda. Pelajari dan analisis sebelum membeli dan menjual kripto. Tokocrypto tidak bertanggung jawab atas keuntungan dan kerugian yang timbul dari keputusan investasi Anda.
-
Bitcoin News6 days ago
Pemerintah AS Jual Bitcoin $6,7 Miliar, Akankah Pengaruhi Harga BTC?
-
Altcoin News6 days ago
4 Proyek AI Agent Didukung Binance Labs Belum Rilis Token, Apa Saja?
-
Academy6 days ago
Riset Mingguan Kripto 6-10 Jan 2025: Bitcoin Bergejolak, Apa Selanjutnya?
-
Market6 days ago
Market Sinyal Harian: Potensi Pergerakan Kripto pada 9 Januari 2025