Event
Crypto Class Bandung Hadir Kembali Dengan Fokus Pada Strategi Trading
Setelah sukses menggelar crypto class batch 1, Tokocrypto bersama dengan Kitab Kripto hadir kembali untuk Batch 2 di Bandung. Fokus kali ini adalah tentang basic trading aset kripto.
Dalam sesi yang dilakukan pada hari sabtu 29 February 2020 yang lalu itu, M. Kurnia Bijaksana dari Kitab Kripto, membuka sesi dengan pentingnya mengetahui tujuan Investasi.
“Sebelum memulai, kita harus bisa mengetahui kebutuhan kita sendiri, apakah dana yang kita miliki akan di bikin investasi atau hanya di tradingkan saja, Dalam dunia investasi, trading dan investing adalah dua aktivitas yang berbeda, walaupun trader dan investor sama-sama terjun di pasar.” Ujar Pria yang akrab disapa Aksa itu.
Di dalam dunia investasi pada umumnya, yang sudah dikategorikan investor ialah mereka yang telah menempatkan dananya dalam instrumen investasi untuk jangka panjang seperti real estate (properti), industri skala besar maupun kecil, atau berinvestasi di pasar komoditi atau juga pasar saham dan untuk ditahan dalam jangka waktu antara panjang hingga sangat panjang. Dasar-dasar pertimbangan investor difokuskan pada produk yang akan dibeli atau jenis usaha yang akan ditekuni. Untuk seorang investor di pasar kripto, mereka tentunya akan memilih jenis aset yang sudah benar-benar memiliki performa yang sangat bagus.
Sementara Trader, ia akan berfokus pada sentimen dan kondisi sebuah pasar. Salah seorang Trader di pasar aset kripto kurang terlalu mempedulikan performa sebuah aset yang akan dibeli, selama sentimennya pasar terhadap aset itu sangat positif, meraka akan membeli aset secepatnya dan dijual kembali. Selain itu juga, mereka akan pertimbangkan kondisi sebuah pasar.
Kemudian Aksa juga menjelaskan tentang halving day untuk aset Bitcoin dimana katanya kita harus paham terlebih dahulu tentang halving day. Pembelian aset sebelum atau disaat halving day, tidak dijamin aset akan naik seketika, namun menurut halving day sebelumnya, aset akan naik secara perlahan.
Untuk informasi, Bitcoin Halving Day atau istilah lengkapnya Bitcoin Reward Halving adalah mekanisme baku pada sistem blockchain Bitcoin untuk mengendalikan jumlah Bitcoin yang tercipta per 10 menit (per block). Bahwa setiap 210.000 blok, Bitcoin baru yang tercipta setiap 10 menit itu berkurang menjadi separuh. Blok sebesar itu setara dengan periode 4 tahun.
-
Market6 days ago
Market Sinyal Harian: Potensi Pergerakan Kripto pada 18 November 2024
-
Market4 days ago
Market Sinyal Harian: Potensi Pergerakan Kripto pada 20 November 2024
-
Bitcoin News2 days ago
Tren Bitcoin 25-28 November 2024: Bitcoin Koreksi By Hoteliercrypto
-
Event4 days ago
Tokocrypto dan OCBC Luncurkan Kartu Global Debit Spesial