Bitcoin News
Daftar 5 Situs Mining Bitcoin Terpercaya yang Aman Digunakan
Di tengah hiruk pikuknya kegilaan yang terjadi pada NFT di awal tahun 2022 ini, tak bisa dipungkiri, mempunyai Bitcoin masih menjadi minat banyak orang. Sejatinya, mendapatkan Bitcoin bisa dilakukan dengan berbagai cara. Salah satunya ialah dengan menambang atau mining Bitcoin. Tak bisa sembarangan, mining Bitcoin haruslah dilakukan dengan prosedur yang benar dan dilakukan pada website yang terpercaya. Lalu, dimanakah kita dapat melakukan mining Bitcoin terpercaya?
Berikut kami hadirkan rangkumannya!
Daftar Isi
Apa itu Mining Bitcoin?
Eits, jika Anda membayangkan penambangan ini dilakukan menggunakan alat pertambangan secara langsung, itu kurang tepat, ya! Mining (penambangan) yang dimaksud di sini adalah upaya mendapatkan Bitcoin melalui pemecahan algoritma atau hitungan matematika menggunakan perangkat tertentu.
Nah, seiring canggihnya perkembangan teknologi, mining Bitcoin bisa dilakukan pada website tertentu penyedia mining Bitcoin di internet. Cara ini dinamakan cloud mining. Dengan menggunakan cara ini, setidaknya Anda tak membutuhkan biaya yang terlalu besar karena harus melengkapi hardware ketika melakukannya menggunakan PC.
Baca juga: Hal yang Harus Disiapkan untuk Menambang Bitcoin dengan PC
5 Website Mining Bitcoin Terpercaya
1. Hashnest
Hashnest sudah beroperasi sejak 2014 dan memiliki kantor pusat di Beijing, China. Sebagai perusahaan induk mereka, Bitmain Technologies dapat menjamin 99.9% uptime dengan peralatan canggih mereka.
Anda dapat membeli kontrak cloud mining di Hashnest mulai dari 1GH/s. Bagi Anda yang ingin mendaftar dengan kontrak standar, kapasitas yang ditawarkan seharga $1699 dengan biaya pemeliharaan per harinya $0,21/TH.
Baca juga : Apa itu Mining Bitcoin? Pengertian, Cara Mining, Biaya
2. Hashing 24
Website mining Bitcoin yang sudah ada sejak 2015 ini menawarkan kemudahan bagi calon penggunanya karena menyediakan tampilan yang sederhana dan bahasa yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan Anda.
Selain itu, Hashing 24 juga menjamin hashpower stabil 100% uptime, deposit yang bisa dilakukan dengan cepat ke akun Anda, dan efisiensi maksimum yang didukung dengan peralatan canggih. Adapun harga yang ditawarkan di situs ini mulai dari $19 hingga $68 untuk 100 Tb/s.
3. IQ Mining
Website mining Bitcoin terpercaya selanjutnya adalah IQ Mining. Platform yang didirikan pada tahun 2016 ini berhasil mendapatkan banyak popularitas serta kepercayaan para penggunanya. Salah satu yang menjadi kelebihan dari IQ Mining ialah Anda bisa menambang beberapa mata uang digital secara bersamaan.
IQ Mining sendiri menawarkan 3 pilihan kontrak yang bisa dipilih dan disesuaikan dengan keuntungan yang akan didapat. Ketika ingin mendaftar, Anda bisa memilih salah satu dari tiga pilihan akun yang terdiri dari Bronze, Silver, dan Gold.
Baca juga: Yuk, Buat Mining Makin Mudah dengan Kalkulator Bitcoin!
4. Genesis Mining
Genesis Mining didirikan pada Desember 2013 dan membuka fasilitas miningnya di Oktober 2014. Tak tanggung-tanggung, berselang 2 tahun dari waktu didirikannya, Genesis Mining berhasil mempunyai 100.000 pelanggan!
Adapun fitur yang dihadirkan oleh Genesis Mining beragam. Mulai dari adanya hasil penambangan yang bisa didapatkan secara harian, didukung dengan teknologi yang canggih, kebebasan alokasi, serta semua grafik maupun data penambangan Anda dihadirkan dengan dasbor uang intuitif. Tentunya, situs ini juga dilengkapi dengan keamanan dan tingkat privasi yang tinggi.
Baca Juga: Berikut Jenis Asic Miner yang Bisa Dipakai Untuk Mining Aset Kripto!
5. CryptoUniverse
Apa yang Harus Diperhatikan Sebelum Mining Agar Tetap Aman
Terlepas dari website mining Bitcoin terpercaya yang Anda pilih, sebelumnya ada beberapa hal yang patut Anda perhatikan agar penambangan bisa dilakukan dengan aman. Pertama, tentunya Anda harus melakukan riset mengenai penyedia layanan tersebut. Seperti hashpower yang ada, biaya kontrak yang ditawarkan, jangka waktu kontrak yang diberikan, serta biaya maintenance yang dikenakan. Karena tiap penyedia layanan memiliki harga yang berbeda-beda.
Kedua, pastikan penyedia jasa mining tersebut mampu memperlihatkan pusat data mereka. Karena kembali lagi, banyak sekali oknum yang tidak bertanggung jawab dan memanfaatkan jasa cloud mining ini sebagai kedok penipuan. Anda tak boleh begitu saja tergiur dengan ROI yang tinggi. Sebab keuntungan yang ada sangat bergantung dengan harga Bitcoin yang Anda tambang.
Itulah 5 website mining Bitcoin Terpercaya yang dapat Anda pertimbangkan. Nah, kalau Anda ingin langsung membeli Bitcoin atau aset kripto lainnya, kunjungi Tokocrypto untuk beli, jual, dan investasi yang mudah dan aman. Untuk terus dapatkan informasi terbaru, Anda bisa bergabung di Komunitas Resmi Tokocrypto juga, lho!
Salam to the moon!