Connect with us

Altcoin News

Harmony Adopsi Raze Network, Ini Dampak Terhadap Harganya

Published

on

harmony adopsi raze

Teknologi sharding merupakan salah satu teknologi yang sedang menarik perhatian penggiat pasar crypto dan blockchain.

Hal ini disebabkan teknologi yang memberikan kemudahan untuk memiliki kemampuan skalabilitas yang berarti kecepatan transaksi yang lebih tinggi.

Harmony (ONE), blockchain protokol sharding dan kegunaan “jembatan” ke Ethereum, terdampak dan mengalami peningkatan dalam ketenarannya.

Harmony Blockchain Adopsi Raze Network

Namun, kabar terbaru yang membuat Harmony naik lebih tinggi pada saat ini adalah adopsinya terhadap Raze Network, melalui kerja sama terbaru.

Kerja sama ini dikabarkan terjadi untuk meningkatkan keamanan pada keseluruhan ekosistem Blockchain Harmony.

Raze Network (RAZE) sendiri adalah sebuah protokol solusi optimalisasi lapisan kedua pada sebuah blockchain yang juga mempermudah keamanan dan privasi transaksi antar blockchain.

Raze Network adalah sebuah proyek yang muncul pada ekosistem Polkadot (DOT) dan bergerak untuk memperkuat sektor Decentralized Finance (DeFi).

Keunggulan utama Raze Network adalah implementasi optimalisasi lapisan kedua pada sebuah blockchain untuk transaksi yang lebih cepat dan anonim.

Secara rincinya, RAZE akan membentuk algoritma “Σ-Bullets” untuk enkripsi agar memastikan transaksi terjadi secara anonim dan terdesentraisasi.

Baca Juga: Harmony Token Aktifkan Desentralisasi dalam Skala Besar

Nantinya, pengguna Blockchain Harmony dapat melakukan transaksi secara privat dan para developer nantinya dapat memanfaatkan blockchain untuk membangun DApps atau aplikasi terdesentralisasinya sendiri.

Dengan adopsi ini, akan terdapat tiga fungsi utama baru dalam Blockchain Harmony, yaitu MintRedeem, dan Transfer.

  • Mint adalah kemampuan untuk merubah token apa pun menjadi versi anonim agar lebih menjaga privasi dalam transaksi.
  • Redeem adalah fungsi untuk merubah kembali token yang sudah diubah ke versi anonim kembali ke versi aslinya.
  • Transfer adalah kemampuan untuk mengirim token secara anonim yang menjaga anonimitas dari penerima dan pengirim.

ONE Mengalami Apresiasi Setelah Kabar Adopsi

Setelah adanya kabar positif dari adopsi Raze Network ke dalam Blockchain Harmony, terdapat dorongan beli yang cukup signifikan terhadap ONE.

ONE, Koin resmi dari Blockchain Harmony akhir-akhir ini sedang mengalami ketertarikan yang tinggi namun sempat tertekan oleh stagnasi dalam proyek.

Namun setelah adanya kabar adopsi ini, ONE mengalami apresiasi dari pergerakan depresiasi sebelumnya yang cukup signifikan.

Baca Juga: Tiga Informasi Fundamental Dunia Crypto yang Bakal Membalikan Keadaan Pasar

Sejak kemarin, ONE mengalami apresiasi hingga 61,7% dan terlihat terjadi mendekati kabar adopsi ini.

RAZE, yang juga baru saja melantai di Bursa Uniswap (UNI) beberapa pekan lalu, juga terlihat telah naik 44% sejak kemarin, walau sedang terkoreksi.

Namun untuk ONE, nampaknya kabar teknologi sharding dan adopsi ini dapat menjadi pembangkit kembali apresiasi yang sebelumnya terjadi.

prediksi ONE
Grafik Harian ONEUSD

Saat ini batas atas yang perlu dilewati untuk melanjutkan apresiasi berada pada $0,15 atau Rp2.176 yang jika dilewati dapat membawanya naik lebih tinggi.

Dalam jangka pendek, target apresiasi nampaknya berada pada $0,175 atau Rp2.539 hingga $0,20 atau Rp2.901.

Batas pengaman apresiasi saat ini berada di sekitar $0,126 atau Rp1.828 hingga $0,095 atau Rp1.378 yang jika ditembus dapat memperkecil potensi apresiasi dalam jangka pendek.

Namun, melihat ketertarikan di sekitar ONE akibat teknologi sharding dan Raze Network yang meningkat dalam ketenarannya, nampaknya apresiasi tersebut masih akan terjaga.

Disclaimer

Perdagangan Digital Asset (Bitcoin, Ethereum, dll) merupakan aktivitas beresiko tinggi, ketahui dan kelola risiko Anda dalam melakukan perdagangan Digital Asset. Perdagangan Digital Asset sebaiknya dilakukan pada platform exchange yang terdaftar di Bappebti.

Kami tidak memaksa pengguna untuk membeli atau menjual Digital Asset, sebagai investasi, atau aksi mencari keuntungan. Semua keputusan perdagangan Digital Asset merupakan keputusan independen oleh pengguna.

sumber.

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Popular