Untuk kalian yang masih bingung bagaimana cara mendapatkan Bitcoin yang mudah bisa mencoba cara-cara ini lho! Simak 3 metode berikut:
-
Daftar di Exchange Lokal
Saat ini sudah banyak exchange lokal yang tersedia, kamu bisa menentukan dimana kamu akan menginvestasikan uang kamu. Setiap exchange pasti memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Sebelum investasi, disarankan untuk mencari tahu lebih dahulu mengenai exchange yang cocok untuk kamu. Exchange lokal yang bisa kamu pertimbangkan, antara lain: Tokocrypto, Indodax, Luno, Rekeningku, dan Coinone. Kamu bisa melihat komparasi exchange lokal di artikel ini. Biasanya setiap exchange sudah memiliki wallet digital masing-masing, namun kamu bisa membuat wallet digital sendiri di website yang sudah terpercaya. Kamu juga bisa lihat komparasi harga Indodax, Luno, Rekeningku, dan Tokocrypto di Coinvestasi.
-
Mining Bitcoin
Tentunya cara paling dasar untuk mendapatkan Bitcoin adalah mining. Mining Bitcoin bisa kamu lakukan dimana saja dan kapan saja, tentunya membutuhkan perangkat lunak dan perangkat keras yang mendukung kegiatan mining. Sebelum melakukan mining, kamu harus tahu perangkat-perangkat yang cocok untuk mining Bitcoin, karena untuk mining Bitcoin dan Altcoin dibutuhkan perangkat yang berbeda-beda sesuai dengan kebutuhannya. Penting untuk diingat bahwa mining Bitcoin memiliki resiko yang tinggi, untuk pemula disarankan untuk menggunakan perangkat lunak yang cocok untuk pemula untuk mengurangi resiko kerugian yang besar. Baca artikel ini untuk rekomendasi perangkat lunak mining Bitcoin.
-
Ikut Program Airdrop atau Bounty
Untuk yang belum tahu mengenai airdrop, bisa baca artikel ini untuk detail lebih lanjut. Pengertian dari bounty program sendiri adalah insentif yang diberikan perusahaan kepada partisipan yang telah berpartisipasi dalam program untuk membantu perusahaan tersebut mempromosikan produknya. Biasanya partisipan tersebut melakukan tugas tertentu dari perusahaan untuk mendapatkan intensif, intensif yang didapatkan bergantung kepada berapa banyak tugas yang sudah diselesaikan oleh partisipan tersebut.