Connect with us

Altcoin News

XRP Tertekan di Bawah US$1,90, Risiko Penurunan 11% Mengintai

Tivan

Published

on

XRP

Harga aset kripto XRP kembali mengalami tekanan kuat dalam sepekan terakhir. Token besutan Ripple ini tercatat turun sekitar 4% dalam tujuh hari, bersamaan dengan lonjakan volume perdagangan hingga 171% setelah harga menembus level support penting di USD 1,90.

Peningkatan aktivitas perdagangan tersebut mencerminkan meningkatnya ketidakpastian di kalangan pelaku pasar, sekaligus mematahkan sentimen bullish yang sebelumnya mendominasi proyeksi harga XRP.

Tekanan Jual Menguat

Dilaporkan Cryptonews, tekanan jual semakin menguat setelah mantan Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengancam akan memberlakukan tarif impor sebesar 100% terhadap barang-barang asal Kanada apabila negara tersebut menjalin kesepakatan dagang dengan China. Pernyataan tersebut memicu kekhawatiran pasar global dan berdampak pada aset berisiko, termasuk kripto.

Meski XRP sempat memantul dari level USD 1,80 pada sesi perdagangan Asia, gejolak pasar yang lebih luas masih membebani pergerakan harga. Kondisi ini sejalan dengan memburuknya sentimen investor, tercermin dari Crypto Fear and Greed Index yang anjlok dari level 54 pada 14 Januari menjadi 29 pada saat artikel ini ditulis, menandakan fase “fear”.

Di tengah kondisi tersebut, muncul spekulasi di kalangan trader mengenai potensi penurunan lanjutan XRP. Secara teknikal, XRP saat ini sedang menguji kembali area USD 1,90 yang berfungsi sebagai resistensi struktural utama. Level ini merupakan titik terendah dari struktur bearish sebelumnya.

Baca juga: XRP Tertekan di US$1,87, RSI Bangkit: Jalan ke US$2,03 Terbuka?

Potensi XRP

Apabila harga gagal menembus dan bertahan di atas level tersebut, XRP berpotensi kembali melemah ke area USD 1,80. Tekanan lanjutan bahkan dapat mendorong harga menuju kisaran USD 1,60, level yang sudah lama tidak disentuh pasar. Secara keseluruhan, skenario ini mengindikasikan risiko penurunan sekitar 11% dari posisi saat ini.

Menurut Tim Research Tokocrypto, lonjakan volume perdagangan yang terjadi bersamaan dengan penurunan harga tajam ini mengindikasikan adanya aksi jual agresif atau potensi kapitulasi jangka pendek, bukan sekadar koreksi teknikal biasa. Meskipun narasi ketakutan bahwa XRP “akan menuju nol” terdengar berlebihan dan tipikal suasana panik pasar, hilangnya zona pertahanan $1,90 secara teknikal menempatkan aset ini dalam posisi rapuh.

Pergerakan harga XRP (XRP/USDT) pada Selasa, 27 Januari 2026. Sumber: Tokocrypto.
Pergerakan harga XRP (XRP/USDT) pada Selasa, 27 Januari 2026. Sumber: Tokocrypto.

“Jika level $1,80 gagal bertahan sebagai pijakan rebound, pasar berisiko menghadapi likuidasi lanjutan, meskipun kondisi sentimen yang sudah sangat negatif (extreme fear) sering kali secara historis menjadi sinyal awal pembentukan dasar harga bagi investor kontrarian.”

Meski demikian, analis menilai kemungkinan harga XRP jatuh hingga nol tergolong sangat kecil. Namun, dalam jangka pendek, struktur pasar yang terbentuk masih cenderung mengarah ke sentimen bearish.

Baca juga: Pertarungan XRP di $3,13: Penentu Bull Run atau Awal Kejatuhan?


Investasi dan trading kripto aman hanya di Tokocrypto. Ikuti Google News Tokonews untuk update berita crypto dan download aplikasi trading bitcoin & crypto sekarang!

Disclaimer: Investasi aset kripto mengandung risiko tinggi dan segala keputusan investasi yang diambil oleh Anda berdasarkan rekomendasi, riset dan informasi seluruhnya merupakan tanggung jawab Anda. Tidak ada lembaga atau otoritas negara yang bertanggung jawab atas risiko investasi tersebut. Konten ini hanya bersifat informasi bukan ajakan menjual atau membeli.

Tokocrypto Berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa keuangan.

Trending