Market
Riset Mingguan Kripto 20-24 Jan 2025: Efek Trump Pasar Bergejolak
Laporan ini disusun oleh tim Research Tokocrypto sebagai panduan bagi para investor dan pelaku pasar untuk memahami perkembangan terkini dalam ekonomi global dan pasar kripto. Melalui analisis mendalam yang mencakup data makroekonomi, performa pasar crypto, serta peristiwa-peristiwa penting di sektor blockchain, laporan ini dirancang untuk memberikan wawasan mengenai tren utama yang berpotensi memengaruhi strategi investasi.
Tim Research Tokocrypto berkomitmen menghadirkan informasi yang akurat dan relevan untuk membantu pembaca mengambil keputusan yang lebih bijaksana di tengah dinamika pasar yang terus berubah.
Fokus Utama
Tinjauan Makroekonomi
- Meningkatnya kebiasaan menabung di kalangan Generasi Z di Tiongkok mengurangi permintaan domestik dan menimbulkan risiko ekonomi.
- Kebijakan perdagangan baru Presiden Trump memicu kekhawatiran di pasar Eropa, melemahkan nilai euro dan obligasi.
- Trump mempertimbangkan tarif 10% pada impor Tiongkok mulai 1 Februari 2025 untuk mengatasi aliran fentanyl.
- Bank of Japan (BOJ) diperkirakan akan menaikkan suku bunga ke 0,5%, tertinggi sejak 2008, untuk mencapai target inflasi 2%.
Perkembangan Regulasi Kripto
- OJK Indonesia mulai mengawasi aset kripto pada Januari 2025, membuka peluang kolaborasi dengan sektor keuangan lainnya.
- Wyoming mengusulkan pembentukan Cadangan Strategis Bitcoin untuk mendiversifikasi dana negara.
- Mark Uyeda ditunjuk sebagai Ketua Sementara SEC setelah Gary Gensler mengundurkan diri.
- Program edukasi Bitcoin di El Salvador disebut sebagai kunci peningkatan adopsi kripto.
Performa Pasar Kripto
- Bitcoin mencapai all-time-high baru di $109K saat pelantikan Presiden Trump.
- Solana mencapai harga $290, didukung oleh hype pelantikan Trump dan meme terkait.
- Pasar kripto pekan ini cukup volatil tetapi secara keseluruhan menunjukkan tren naik.
Token Unlocks yang Akan Datang
- Grass (GRASS) akan membuka 3.71 juta token senilai $7.10 juta pada 28 Januari 2025.
- Portal (PORTAL) akan membuka 25.61 juta token senilai $5.8 juta pada 29 Januari 2025.
Proyeksi Analis
- Bitcoin perlu diwaspadai jika menembus support $100K setelah mencapai all-time-high baru.
- Altcoin di ekosistem Solana menarik untuk dipantau setelah pencapaian baru Solana.
Daftar Isi
Kalender Makroeknomi
Kebijakan Perdagangan Trump Pengaruhi Pasar Eropa
Setelah pelantikan Presiden Donald Trump, pasar Eropa mengalami volatilitas signifikan. Indeks Stoxx Europe 600 turun 2,1%, penurunan terbesar dalam tiga bulan terakhir, dipicu oleh kekhawatiran bahwa kebijakan tarif baru dapat menekan pertumbuhan ekonomi di kawasan tersebut.Selain itu, nilai euro melemah terhadap dolar AS, sementara obligasi Eropa menunjukkan penguatan karena investor mencari aset yang lebih aman di tengah ketidakpastian kebijakan perdagangan AS
Generasi Muda Tiongkok Tingkatkan Tabungan, Timbulkan Risiko Ekonomi
Dewasa muda Tiongkok, khususnya Gen-Z, semakin mengadopsi gaya hidup hemat, dipicu oleh pandemi, krisis pasar properti, dan tindakan pemerintah terhadap perusahaan swasta. Mereka menggunakan platform seperti Xiaohongshu untuk berbagi tips menghemat pengeluaran sehari-hari, mengurangi belanja impulsif yang sebelumnya umum di kalangan generasi 80-an dan 90-an.
Tingkat pengangguran muda yang tinggi, mencapai 21,3% pada Juni 2023, mendorong banyak dari mereka mencari pekerjaan di sektor publik yang dianggap lebih stabil. Para ekonom memperingatkan bahwa peningkatan tabungan ini dapat melemahkan permintaan domestik, mempengaruhi pertumbuhan PDB Tiongkok yang tumbuh 5,0% pada 2024 namun diperkirakan melambat pada tahun-tahun mendatang.
Trump Pertimbangkan Tarif 10% pada Impor Tiongkok Mulai 1 Februari 2025
Presiden Donald Trump mengumumkan bahwa pemerintahannya sedang mempertimbangkan penerapan tarif tambahan sebesar 10% pada barang-barang impor dari Tiongkok, yang kemungkinan akan berlaku mulai 1 Februari 2025.
Langkah ini dikaitkan dengan kekhawatiran atas aliran fentanyl dari Tiongkok melalui Kanada dan Meksiko ke Amerika Serikat. Selain itu, Trump juga mengancam akan memberlakukan tarif serupa terhadap Uni Eropa, menandakan potensi eskalasi dalam kebijakan perdagangan global. Pengumuman ini memicu kekhawatiran di pasar internasional, mengingat dampak signifikan yang dapat ditimbulkan terhadap rantai pasokan global dan pertumbuhan ekonomi dunia.
Bank of Japan (BOJ) Siap Naikkan Suku Bunga ke Level Tertinggi dalam 17 Tahun
BOJ berencana menaikkan suku bunga jangka pendek dari 0,25% menjadi 0,5% pada Jumat ini, menandai level tertinggi sejak 2008. Langkah ini mencerminkan komitmen bank sentral untuk secara bertahap meningkatkan suku bunga menuju 1%, yang dianggap sebagai tingkat netral bagi perekonomian.
Tujuannya adalah mencapai target inflasi 2% yang berkelanjutan, didorong oleh peningkatan upah. Meskipun demikian, ketidakpastian politik domestik dan potensi gangguan pasar akibat kebijakan Presiden AS Donald Trump tetap menjadi perhatian bagi ekonomi Jepang yang bergantung pada ekspor.
Crypto Regulation Update
OJK Buka Peluang Kolaborasi Aset Kripto dengan Jasa Keuangan Lain
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) resmi mengambil alih pengawasan aset kripto dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti), sesuai dengan Undang-Undang Nomor 4 Tahun 2023 tentang Pengembangan dan Penguatan Sektor Keuangan (PPSK).
OJK melihat potensi sinergi antara industri kripto dan sektor jasa keuangan lainnya, seperti pengembangan reksa dana atau ETF berbasis aset kripto, yang memungkinkan investor berinvestasi melalui instrumen yang lebih teregulasi. OJK juga mengkaji penerapan Single Investor Identification (SID) bagi investor kripto, mirip dengan yang diterapkan di pasar modal, untuk meningkatkan transparansi dan perlindungan investor.
Wyoming Ajukan RUU Cadangan Strategis Bitcoin untuk Diversifikasi Dana Negara
Negara bagian Wyoming telah mengajukan RUU HB0201, yang dikenal sebagai State Funds-Investment in Bitcoin Act, untuk mengalokasikan sebagian dana negara ke dalam investasi Bitcoin.
Langkah ini bertujuan untuk mengamankan masa depan finansial negara melalui diversifikasi dan memperkuat kepemimpinan Wyoming dalam legislasi aset digital. Sejak 2018, Wyoming telah mengesahkan lebih dari dua lusin undang-undang yang mendukung aset digital, termasuk kerangka kerja Special Purpose Depository Institution. RUU ini juga mendukung upaya nasional yang lebih luas untuk membentuk Cadangan Strategis Bitcoin Amerika Serikat, dengan harapan memperkuat posisi negara dalam ekonomi global.
Para pendukung berpendapat bahwa kepemilikan Bitcoin dapat menjadi lindung nilai terhadap inflasi dan memberikan perlindungan selama ketidakpastian ekonomi.
Mark Uyeda Gantikan Gary Gensler sebagai Ketua Sementara SEC
Pada 20 Januari 2025, Gary Gensler resmi mengundurkan diri sebagai Ketua SEC, posisi yang dipegangnya sejak 2021. Selama masa jabatannya, Gensler dikenal dengan pendekatan ketat terhadap regulasi kripto, termasuk tindakan hukum terhadap beberapa perusahaan kripto terkemuka.
Sebagai penggantinya, Presiden Donald Trump menunjuk Mark Uyeda, seorang Komisaris SEC yang dikenal pro-kripto, sebagai Ketua Sementara hingga Paul Atkins, pilihan resmi Trump, mendapatkan konfirmasi dari Senat.Uyeda telah menyatakan perlunya mengakhiri “perang Komisi terhadap kripto” dan mendukung inovasi dalam industri aset digital.
Program Edukasi Bitcoin Ekstensif El Salvador Dorong Adopsi Kripto
El Salvador, negara pertama yang mengadopsi Bitcoin sebagai alat pembayaran yang sah, telah mengimplementasikan program edukasi Bitcoin yang luas untuk mendukung transisi ini. Stacy Herbert, Direktur program tersebut, menyatakan bahwa edukasi adalah komponen vital dalam memastikan pemahaman dan partisipasi masyarakat dalam ekosistem kripto.
Crypto Market Update
Bitcoin Updates
Dalam analisis teknikal Bitcoin selama seminggu terakhir, terlihat adanya pergerakan harga yang menunjukkan volatilitas signifikan. Grafik harian menunjukkan tren bullish yang kuat, dengan harga mencapai level tertinggi baru di sekitar $109K.
Namun, analisis price action mengindikasikan adanya keraguan di kalangan investor, dan faktor pendorong positif yang dapat memicu pergerakan harga lebih lanjut tampaknya bergantung pada pernyataan atau kebijakan dari Trump terkait kripto.
Secara teknikal, terpantau adanya trapped buyers di level $109K. Selama harga Bitcoin tetap di atas level support $100K, potensi untuk melanjutkan tren bullish masih ada. Namun, jika harga berhasil menembus level support tersebut, kita mungkin akan melihat pergerakan yang lebih signifikan ke arah bearish menuju support $90K.
Dengan mempertimbangkan semua faktor ini, penting bagi para trader untuk tetap waspada dan memantau perkembangan pasar secara berkala, terutama sebelum kemungkinan terjadinya penurunan lebih lanjut.
SUI Update
SUI Blockchain, meskipun relatif baru, telah menarik perhatian karena potensi pertumbuhannya yang pesat. Setelah diperdagangkan, SUI berhasil melonjak di atas $5 pada minggu pertama Januari 2025. Sepanjang tahun ini SUI mengalami volatilitas yang tinggi. Terlihat pada chart bahwa areal level $4.25 merupakan support kuat dari SUI.
Jika dilihat beberapa hari terakhir SUI masih mengalami penurunan menuju support kuatnya. Momentum ini bisa dimanfaatkan oleh para Investor yang percaya dengan ekosistem dan fundamental SUI yang mana dianggap the next solana.
Selain itu, peristiwa penting seperti pelantikan presiden AS Donald Trump dan laporan bahwa Eric Trump memiliki portofolio SUI telah menciptakan sentimen positif terhadap proyek ini. Infrastruktur yang solid dan daya tarik investor menjadikan SUI kandidat kuat untuk pertumbuhan lebih lanjut pada 2025.
Ethereum Update
Ethereum masih belum mengalami kenaikan yang signifikan, meskipun Bitcoin dan Solana telah mencapai all-time high baru. Dalam beberapa hari terakhir, pergerakan harga ETH menunjukkan penurunan menuju level support di $3K.
Meskipun demikian, Ethereum tetap termasuk dalam kategori blue chip yang patut dipantau oleh investor. Ethereum juga direncanakan untuk melakukan Pectra Upgrade, yang akan menggabungkan delapan Ethereum Improvement Proposals (EIP) dalam satu paket. Salah satu perubahan penting adalah EIP-7702, yang meningkatkan fungsi wallet dengan memungkinkan wallet beroperasi seperti smart contract yang dapat diprogram.
Jika upgrade ini berhasil dan meningkatkan aktivitas penggunaan Ethereum, hal tersebut berpotensi mendorong kenaikan harga.
Solana Capai Harga Tertinggi $295 Berkat Peluncuran Token $TRUMP
Solana (SOL) mencatat rekor harga tertinggi sepanjang masa sebesar $295, mencerminkan meningkatnya kepercayaan investor terhadap blockchain Solana. Salah satu pendorong utama kenaikan ini adalah peluncuran token $TRUMP, yang mengalami lonjakan harga lebih dari 500%, menarik perhatian signifikan ke ekosistem Solana.
Selain itu, volume perdagangan di decentralized exchange (DEX) Solana mencapai $15 miliar dalam 24 jam, menguasai 60% pangsa pasar dan melampaui Ethereum serta solusi Layer-2-nya. Rumor mengenai persetujuan Solana ETF dan pengembangan solusi Layer-2 seperti Solaxy juga berkontribusi pada sentimen positif di sekitar Solana.
Bitcoin Sentuh Rekor $109.225 pada Pelantikan Trump, Lalu Melemah
Pada hari pelantikan Presiden Donald Trump, Bitcoin mencapai rekor intraday sebesar $109.225, mencerminkan optimisme investor terhadap kebijakan pro-kripto yang diharapkan dari pemerintahan baru.
Namun, setelah pelantikan, harga Bitcoin turun di bawah $105.000, menunjukkan volatilitas pasar yang tetap tinggi. Selain itu, peluncuran token $TRUMP dan $MELANIA oleh Presiden Trump dan Ibu Negara menarik perhatian, meskipun menimbulkan kekhawatiran etis terkait potensi konflik kepentingan.
Ethereum Foundation Transfer 100.000 ETH ke Platform DeFi
Pada 20 Januari 2025, Ethereum Foundation memindahkan 100.000 ETH, senilai sekitar $165 juta, ke dompet yang terkait dengan platform DeFi terkemuka. Langkah ini menandai partisipasi signifikan dari Ethereum Foundation dalam ekosistem keuangan terdesentralisasi, yang bertujuan untuk meningkatkan likuiditas dan mendorong adopsi lebih lanjut dari layanan DeFi. Meskipun demikian, beberapa analis mengingatkan tentang potensi risiko keamanan dan volatilitas pasar yang terkait dengan investasi besar dalam sektor DeFi.
Crypto Valley di Swiss Capai Valuasi $593 Miliar dengan 17 Unicorn pada 2024
Pada 2024, Crypto Valley, ekosistem blockchain Swiss, mencapai valuasi kumulatif $593 miliar, meningkat lebih dari 55% dibanding tahun sebelumnya. Sebanyak 17 perusahaan berhasil meraih status unicorn, termasuk 14 platform dengan kapitalisasi pasar token di atas $1 miliar. Selain itu, wilayah ini menarik investasi sebesar $586 juta melalui 56 kesepakatan, menjadikannya pusat utama inovasi blockchain di Eropa. Sektor layanan keuangan terpusat, jaringan blockchain, dan DeFi menjadi fokus utama pendanaan.
Crypto Market Performance
Weekly Global Performance
Name | Price | Market Cap | 24hr Volume | 7d (%) |
VeThor | $0.007603 | $649.21M | $609.20M | +190% |
Raydium | $7.632 | $2.22B | $281.50M | +35% |
Solana | $248.66 | $120.97B | $10.66B | +22.4% |
Marlin | $0.02481 | $200.68M | $96.72M | +21.8% |
Clover Finance | $0.06658 | $81.51M | $197.90M | +15.6% |
Spell | $0.0008467 | $130.98M | $23.17M | +13.6% |
Chainlink | $24.57 | $15.68B | $788.44M | +13.1% |
DeXe | $19.05 | $1.09B | $31.13M | +10.9% |
STP | $0.08188 | $159.04M | $59.38M | +9.6% |
Jito | $2.963 | $845.55M | $75.78M | +8.9% |
Secara mingguan, mayoritas token mencatatkan tren negatif. Meskipun market sedang merah tetap ada koin yang naik secara signifikan. Minggu ini, VeThor (VTHO) mencatatkan performa mingguan terbaik dengan kenaikan luar biasa sebesar +190%, didukung oleh peningkatan utilitas ekosistem VeChain.
Raydium (RAY) juga mencatat pertumbuhan signifikan sebesar +35%, mencerminkan optimisme pasar terhadap DeFi di ekosistem Solana. Sementara itu, Solana (SOL) mengalami kenaikan sebesar +22.4%, menegaskan momentum positif ekosistemnya meski ada tekanan harian. Marlin (POND) dan Clover Finance (CLV) masing-masing tumbuh +21.8% dan +15.6%, dengan Marlin menunjukkan daya tariknya di sektor layer-0.
Chainlink (LINK) melanjutkan penguatan dengan kenaikan +13.1%, didukung integrasi oraclenya yang terus berkembang, sementara Spell (SPELL) juga bertumbuh +13.6% dengan volume perdagangan yang stabil. DeXe (DEXE) dan STP (STPT) masing-masing mencatat kenaikan +10.9% dan +9.6%, menunjukkan minat investor terhadap solusi trading terdesentralisasi dan tokenisasi on-chain.
Terakhir, Jito (JITO) menutup daftar dengan kenaikan +8.9%, mempertahankan tren positif meskipun di bawah koin lain. Secara keseluruhan, sektor DeFi dan infrastruktur blockchain menjadi pendorong utama pertumbuhan, dengan VeThor dan Solana menjadi sorotan utama minggu ini.
Weekly Global Sector Performance
NO | Category | 7d (%) | Market Cap |
1 | PolitiFi | 810.5% | $8,546,715,634 |
2 | Real World Assets (RWA) | 86.8% | $37,183,071,816 |
3 | RWA Protocol | 52.3% | $6,722,428,499 |
4 | Solana Meme | 25.7% | $23,692,436,666 |
5 | Dex Aggregator | 17.2% | $2,711,455,836 |
6 | Liquid Staked SOL | 16.9% | $4,880,044,475 |
7 | Rollup | 9.5% | $10,891,558,300 |
8 | Oracle | 6.9% | $18,880,947,613 |
9 | Tokenized Assets | 4.5% | $2,513,641,043 |
10 | Launchpad | 3.2% | $3,912,938,954 |
Sektor dengan performa tertinggi minggu ini dipimpin oleh PolitiFi, yang mencatat kenaikan luar biasa sebesar +810.5% dengan kapitalisasi pasar mencapai $8,54 miliar, mencerminkan meningkatnya minat pada proyek berbasis kebijakan dan governance dalam ekosistem crypto. Real World Assets (RWA) (+86.8%, $37,18 miliar) dan RWA Protocol (+52.3%, $6,72 miliar) juga menunjukkan pertumbuhan signifikan, seiring dengan berkembangnya adopsi tokenisasi aset dunia nyata yang mendapatkan perhatian luas dari investor.
Sementara itu, kategori seperti Solana Meme (+25.7%, $23,69 miliar) dan Dex Aggregator (+17.2%, $2,71 miliar) mencerminkan daya tarik pada proyek berbasis ekosistem Solana dan utilitas DeFi. Liquid Staked SOL (+16.9%, $4,88 miliar) dan Rollup (+9.5%, $10,89 miliar) menunjukkan pertumbuhan moderat, didukung oleh inovasi dalam staking likuid dan teknologi skalabilitas blockchain.
Kategori niche seperti Tokenized Assets (+4.5%, $2,51 miliar) dan Launchpad (+3.2%, $3,91 miliar) mencatatkan pertumbuhan lebih kecil, namun tetap mencerminkan minat investor pada tokenisasi aset dan platform peluncuran proyek baru. Alleged SEC Securities (+3.1%, $320,92 miliar) menjadi sektor dengan pertumbuhan terendah, yang mungkin dipengaruhi oleh ketidakpastian regulasi. Secara keseluruhan, kinerja positif di berbagai kategori ini menggarisbawahi minat investor terhadap utilitas nyata dan solusi inovatif dalam ekosistem kripto.
On-Chain Analysis
Heatmap Likuidasi Bitcoin
Sumber: coinglass.com (taken 23 Jan 2025)
Selama seminggu terakhir, heatmap likuidasi Bitcoin menunjukkan aktivitas likuidasi yang signifikan di level $95,000 hingga $100,000, di mana banyak posisi short terlikuidasi akibat kenaikan harga yang tajam pada awal minggu.
Sebaliknya, zona $90,000 hingga $95,000 mencatat likuidasi besar pada posisi long saat BTC mengalami penurunan mendadak, diikuti rebound cepat yang memicu likuidasi tambahan pada kedua sisi pasar. Pergerakan harga menuju $105,000 di pertengahan minggu memunculkan cluster likuidasi baru, khususnya pada posisi long, ketika pasar gagal mempertahankan momentum bullish.
Pola ini mencerminkan tingginya penggunaan leverage oleh trader, dengan volatilitas tinggi yang dimanfaatkan oleh pelaku besar untuk memicu cascading liquidation, menunjukkan sentimen pasar yang masih rapuh.
Bitcoin Exchange Reserve – All Exchanges
Sumber: cryptoquant.com
Grafik ini menunjukkan Bitcoin Exchange Reserve di semua bursa (CEX) dibandingkan dengan harga Bitcoin dalam USD. Garis hitam mewakili cadangan Bitcoin, sementara garis biru menunjukkan pergerakan harga.
Terlihat bahwa cadangan Bitcoin di CEX menurun signifikan sejak 2022, terutama setelah puncak harga pada akhir 2021. Penurunan ini sering dikaitkan dengan tren akumulasi, di mana investor lebih memilih menyimpan Bitcoin di dompet pribadi, mengurangi pasokan likuid di pasar. Ini mencerminkan optimisme jangka panjang terhadap nilai Bitcoin.
Sebaliknya, peningkatan cadangan bursa menunjukkan tekanan jual, dengan lebih banyak Bitcoin tersedia untuk diperdagangkan. Grafik ini menunjukkan hubungan negatif antara cadangan bursa dan harga Bitcoin, di mana penurunan cadangan mendukung dinamika kelangkaan yang mendorong harga.
Secara keseluruhan, rendahnya cadangan Bitcoin di CEX menunjukkan tingginya kesadaran self-custody dan potensi jual yang melemah.
Government Bitcoin Holdings
Data ini mengungkapkan kepemilikan Bitcoin oleh pemerintah di berbagai negara, diukur dalam jumlah Bitcoin (BTC) serta persentasenya terhadap Produk Domestik Bruto (PDB).
China (CN) dan Amerika Serikat (USA) menempati posisi teratas dengan kepemilikan Bitcoin yang masing-masing melebihi 100.000 BTC. Sementara itu, Inggris (UK) berada di urutan ketiga dengan jumlah kepemilikan yang signifikan, meskipun lebih rendah dibandingkan dua negara tersebut.
Negara-negara seperti Bhutan (BTN), El Salvador (SLV), Venezuela (VE), Finlandia (FI), dan Georgia (GEO) memiliki kepemilikan Bitcoin yang lebih kecil, tetapi beberapa di antaranya menunjukkan proporsi yang tinggi jika dibandingkan dengan PDB mereka.
Contohnya, El Salvador, meskipun memiliki jumlah BTC yang relatif rendah, mencatat persentase yang lebih besar terhadap PDB, menunjukkan bahwa Bitcoin memiliki peran penting dalam perekonomian mereka. Dengan semakin populernya Bitcoin, adopsi dan kepemilikan ini diperkirakan akan terus meningkat.
Bitcoin Realized Cap Composition ($)
Chart ini menunjukkan komposisi kapitalisasi yang direalisasikan dari Bitcoin berdasarkan saldo di berbagai kategori alamat. Dari tahun 2015 hingga 2025, terlihat pertumbuhan signifikan dalam kapitalisasi yang direalisasikan, terutama pada kategori alamat dengan saldo lebih dari 10k BTC, yang mencerminkan minat yang meningkat dari investor institusi dan akumulasi oleh whale.
Sementara itu, kategori dengan saldo lebih kecil, seperti 100-1k BTC dan 1k-10k BTC, menunjukkan pertumbuhan yang lebih lambat, mengindikasikan bahwa investor ritel mungkin tidak mengakumulasi Bitcoin dengan kecepatan yang sama. Terdapat juga periode stabilitas di beberapa kategori, mencerminkan fase konsolidasi di pasar Bitcoin, di mana investor menunggu sinyal bullish yang lebih jelas.
Jika tren ini berlanjut, dominasi alamat dengan saldo besar kemungkinan akan terus meningkat, yang dapat mempengaruhi dinamika pasar Bitcoin. Kenaikan lebih lanjut dalam akumulasi oleh institusi dapat memberikan dukungan harga yang lebih kuat, sehingga memantau perubahan dalam komposisi ini menjadi penting untuk memahami arah pasar Bitcoin ke depan.
BTC and Gold Decouple From Real Fed Funds Rate
Chart ini menunjukkan bahwa Bitcoin menunjukkan ketahanan yang meningkat terhadap suku bunga riil, meskipun suku bunga diperkirakan akan tetap tinggi dalam waktu yang lama, menciptakan tantangan bagi aset kripto.
Selama setahun terakhir, baik Bitcoin maupun emas telah menunjukkan tanda-tanda pemisahan dari suku bunga riil, yang kemungkinan dipicu oleh permintaan yang meningkat untuk perlindungan terhadap pengurangan nilai mata uang dan minat yang stabil dari pemain korporat seperti MicroStrategy.
Grafik menunjukkan bahwa meskipun suku bunga riil meningkat, Bitcoin dan emas tidak lagi bergerak seiring dengan perubahan tersebut, menandakan bahwa investor mulai melihat kedua aset ini sebagai lindung nilai yang lebih kuat. Ketahanan ini dapat semakin meningkat jika akumulasi institusional—dan mungkin juga akumulasi oleh negara—terus berlanjut.
Menurut Polymarket, peluang Bitcoin ditambahkan ke cadangan nasional dalam 100 hari pertama pemerintahan baru telah meningkat di atas 50%, menunjukkan bahwa minat terhadap Bitcoin sebagai aset strategis semakin kuat. Dengan demikian, Bitcoin tampaknya semakin diakui sebagai alternatif yang valid dalam menghadapi ketidakpastian ekonomi global.
Token Unlocks Schedule
Grass
Grass merupakan produk andalan Wynd Network, merevolusi konektivitas internet dengan memungkinkan pengguna memonetisasi sumber daya jaringan mereka yang tidak terpakai.
- Unlock date: January 28, 2025
- Quantity: 3.71M tokens (0.37% of circulating supply)
- Value: $7.10M
Portal
Portal adalah platform game lintas rantai, dengan misi untuk memasukkan lebih banyak pemain ke web3.0.
- Unlock date: January 29, 2025
- Quantity: 25.61M tokens (2.56% of circulating supply)
- Value: $5.8M
Analyst Projection
Dalam seminggu terakhir, pasar cryptocurrency mengalami volatilitas yang cukup signifikan, terutama di sektor Bitcoin. Setelah mencapai level tertinggi baru di sekitar $109K, Bitcoin mengalami penurunan yang dipicu oleh spekulasi pasar dan reaksi terhadap berita ekonomi.
Meskipun ada penurunan, minat investor tetap tinggi, terlihat dari volume perdagangan yang stabil dan pertumbuhan kapitalisasi pasar yang mencapai $3.53 triliun.
Sumber: CoinMarketCap (taken 23 Jan 2025).
Dalam proyeksi analisa untuk seminggu ke depan, investor disarankan untuk tetap waspada terhadap pergerakan harga Bitcoin, mengingat indeks ketakutan dan keserakahan yang menunjukkan kondisi “Greed.”
Meskipun optimisme di pasar dapat mendorong harga lebih tinggi, potensi koreksi juga harus diperhitungkan. Oleh karena itu, strategi manajemen risiko yang baik, seperti menentukan level stop-loss, sangat dianjurkan. Selain itu, dengan dominasi Bitcoin yang masih kuat, investor dapat mempertimbangkan untuk menambah posisi di Bitcoin, terutama jika harga mendekati level support di sekitar $100K.
Di sisi lain, sektor altcoin juga mulai menarik perhatian, terutama jika Altcoin Season Index menunjukkan peningkatan. Investor dapat melakukan riset terhadap altcoin yang memiliki fundamental kuat dan potensi pertumbuhan, seperti sektor AI dan Solana Ecosystem.
Baca juga: Tren Bitcoin 27-31 Januari 2025: Bitcoin Koreksi tapi Alt Meroket
Investasi dan trading kripto aman hanya di Tokocrypto. Ikuti Google News Tokonews untuk update berita crypto dan download aplikasi trading bitcoin & crypto sekarang!
DISCLAIMER: Investasi aset kripto mengandung risiko tinggi dan segala keputusan investasi yang diambil oleh Anda berdasarkan rekomendasi, riset dan informasi seluruhnya merupakan tanggung jawab Anda. Tidak ada lembaga atau otoritas negara yang bertanggung jawab atas risiko investasi tersebut.
Konten ini hanya bersifat informasi, bukan ajakan menjual atau membeli.