Connect with us

Altcoin News

Tak Hanya Bitcoin, Harga BNB Mengalami Kenaikan di Awal 2021

Published

on

Prediksi Harga BNB-Tokocrypto

Seiring dengan lonjakan permintaan bitcoin di tahun 2021 ini, binance coin yang merupakan salah satu altcoin dengan kapitalisasi pasar terbesar juga menunjukkan peningkatan harga yang tinggi. Harga binance coin (BNB) selama Januari hingga Februari 2021 mencapai Rp 4,8 juta. Menarik kan? Nah, jika Anda tertarik untuk melakukan investasi di BNB ini, yuk simak ulasan perjalanan harga BNB dari tahun ke tahun beserta prediksi harga BNB di 2021! 

Apa itu BNB?

BNB atau binance coin adalah aset kripto didirikan oleh Changpeng Zhao, pada tahun 2017. Nama binance sendiri merupakan gabungan dua yaitu kata biner, dan keuangan. Koin yang memiliki simbol BNB ini diluncurkan sebagai token ERC-20 yang berjalan di atas jaringan ethereum. Sejak peluncurannya, binance memang digunakan pada platform pertukaran mata uang kripto Binance.

Pada dasarnya, binance memungkinkan Anda untuk mendapatkan diskon pada layanan platform pertukaran binance, yang kemudian dapat menjadi pertukaran aset-aset blockchain yang didesentralisasi. 

BNB dari Masa ke Masa

Dilansir dari Bitcoin Ethereum News, binance memasuki market untuk pertama kali pada 25 Juli 2017 dengan harga US$ 0. Pada akhir Agustus, barulah binance mencapai harga US$ 3. Setelah melewati fluktuasi tertentu, binance mengakhiri harganya di tahun 2017 dengan harga perdagangan US$ 8 per bnb. 

Pada Januari 2018, binance mencapai harga tertingginya. Ia mampu mencapai US$ 23.35 per bnb dan menjadikannya sebagai fase yang paling memukau bagi para investor binance. Sayangnya hal ini tidak berlangsung lama. Pada Februari, sebagian besar aset kripto mengalami tren harga turun dan tak terkecuali binance. Binance juga mengalami penurunan dan menyentuh harga di bawah US$ 6.12 pada awal Februari.

Tak membutuhkan waktu yang lama bagi binance untuk memperbaiki harganya. Sejak 6 Februari 2018, harga binance meningkat tajam hingga 200% dan menyentuh harga US$ 20. Pada akhir Juni 2018, harga binance menyentuh US$ 16.71. Kemudian mengalami roller coaster besar dan harga turun menjadi US$ 4.34 pada Desember 2018.

Di tahun 2019, harga binance terus maju kedepan dan akhirnya menembus diatas angka US$ 10. Nah, di tahun inilah yang menjadi kesempatan emas bagi para investor setelah mengalami breakdown di tahun 2018. 

Di Januari 2020, binance diperdagangkan dengan harga sekitar US$ 13 dan bertahap melonjak menjadi US$ 20 di akhir bulannya. Selanjutnya, di pertengahan Februari 2020, harga binance menyentuh US$ 25 dan terus berlari menuju harga US$ 30.   

Menjelang awal Maret 2020, harga binance jatuh secara drastis dan menyentuh di posisi terendah di bawah US$ 10 dan akhirnya diperdagangkan di harga US$ 8.9 di akhir Maret. Di bulan ini, binance mengakhiri kuartal pertama dengan kerugian sebesar 3%. Namun, di kuartal kedua tahun ini, harga binance mencapai US$ 18 pada akhir April. Kemudian pada akhir Agustus, harga binance mampu naik secara mantap dan menyentuh angka US$ 23.  

Harga binance turun menjadi US$ 19 pada awal September dan selanjutnya mengalami kenaikan menjadi US$ 31 pada pertengahan September 2020. Lalu seiring dengan adanya ekspansi reli harga bitcoin, binance naik menjadi US$ 32 di akhir November dan akhirnya menyentuh harga US$ 37 di akhir Desember 2020. 

Advertisement

Prediksi BNB di 2021

Nah, setelah Anda melihat harga binance dari tahun ke tahun, kini saatnya Anda untuk mengetahui harga dari binance yang sudah diprediksikan oleh beberapa pihak. 

Dilansir dari Bitcoin Ethereum News,  jika mengikuti tren bullish maka harga binance akan mencapai angka US$ 62 pada akhir Juni dan harga mungkin akan berayun lebih jauh lagi. Dengan fluktuasi tertentu, harga binance diprediksikan akan berada pada kisaran yang antara US$ 55 dan US$  57 di sepanjang tahun. Pada akhir 2021, binance diprediksikan akan menyentuh harga US$ 61.05.    

Sedangkan menurut Digital Coin Price, binance diprediksikan akan melonjak ke harga US$ 86.24 pada April 2021. Kemudian harga akan turun ke level terendah tahunan US$ 64.45 di bulan Juli. Namun, binance diprediksikan akan kembali lebih kuat dari bulan sebelumnya dengan mencapai harga US$ 88.35 di bulan September dan menyelesaikan tahun 2021 dengan harga US$ 79.12. 

Itulah ulasan mengenai perjalanan harga BNB dari tahun ke tahun beserta prediksi harga BNB di tahun 2021 ini. Apakah Anda tertarik untuk berinvestasi di jenis aset kripto ini? Segera daftarkan diri Anda di www.tokocrypto.com dan temukan kemudahan investasi Anda!

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Popular