Connect with us

Crypto

Survei: Orang Punya Aset Kripto dan NFT Lebih Gampang Dapat Pacar

Published

on

Ilustrasi orang lajang bisa cepata dapat pacar, jika punya aset kripto. Foto: Piqsels.

Di tengah pandemi, mencari pasangan kencan atau pacar memang jauh lebih sulit. Namun, ada saran yang yang bisa diikuti dari hasil sebuah survei yang mungkin bisa menjadi angin segar untuk cepat mendapatkan pasangan, yaitu punya aset kripto.

Menurut laporan CNBC, banyak laki-laki dan perempuan lajang mengarahkan pandangan mereka pada pasangan yang tidak hanya stabil secara finansial tetapi juga cerdas, terutama dalam hal memiliki aset digital atau kripto. Survei yang dilakukan oleh eToro, platform trading kripto menyebutkan hal demikian.

Metode Survei eToro

Survei eToro ini mewawancarai 2.000 responden yang semuanya tinggal di Amerika Serikat. Artinya, belum tentu sikap yang sama ditunjukkan oleh responden dari budaya dan negara berbeda.

Ilustrasi orang lajang bisa cepata dapat pacar, jika punya aset kripto. Foto: Piqsels.

Ilustrasi orang lajang bisa cepata dapat pacar, jika punya aset kripto. Foto: Piqsels.

Baca juga: Jurus Memulai Investasi Layaknya Pacaran & Menikah ala Aliyah Natasya

Selain itu, eToro juga tidak menjelaskan detail, berapa persen responden yang mereka survei merupakan orang awam yang sama sekali belum pernah terlibat investasi kripto. Sebab, kalau dilihat dari jawabannya, responden mereka kayaknya sih tipe-tipe yang sudah familiar sama dunia kripto.

Punya Bitcoin dan NFT Bisa Cepat Dapat Pacar

Dalam survei yang bekerja sama dengan Appinio, sebuah lembaga riset pasar tersebut menghasilkan tiga dari empat responden tertarik untuk melanjutkan kencan dengan pasangan yang bisa membayar biaya kencan mereka menggunakan Bitcoin. BTC memang masih menjadi aset kripto yang populer saat ini.

Aset digital lainnya, NFT, juga diinginkan. Hampir 20% lajang akan lebih tertarik pada orang yang secara romantis, menetapkan NFT sebagai gambar profil di platform dating apps atau situs kencan, menurut eToro.

Sekarang, 16% orang Amerika mengatakan bahwa mereka secara pribadi telah berinvestasi, memperdagangkan, atau menggunakan aset kripto, menurut survei oleh Pew Research Center.

Ilustrasi orang lajang bisa cepata dapat pacar, jika punya aset kripto. Foto: Piqsels.

Ilustrasi orang lajang bisa cepata dapat pacar, jika punya aset kripto. Foto: Piqsels.

Baca juga: Trader Kripto Dibayangi Masalah Kesehatan Mental, Ini Cara Cegahnya

Aset Kripto dan NFT Terus Tumbuh

Untuk orang dewasa berusia antara 18 hingga 29 tahun, angka itu melonjak menjadi 31%, menurut temuan Pew. Pria juga sekitar dua kali lebih mungkin dibandingkan wanita untuk mengatakan bahwa mereka pernah menggunakan aset kripto, perbandingannya 22% dengan 10%.

Saat kencan menjadi semakin digital, memamerkan investasi dalam aset mungkin bisa menjadi tren ke depannya. Aset kripto bisa menjadi investasi yang berharga ke depannya, terlepas dari apakah itu memberi bisa membuat investor mendapatkan pacar atau tidak.

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Popular